Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

Sinopsis Drama Korea Mother and Mom tentang Kehidupan Ibu Pekerja

Drama Mother and Mom yang dibintangi oleh Jeon Hye Jin menyoroti tentang kehidupan ibu pekerja di Korea. Berikut ini sinopsisnya.

12 Maret 2025 | 15.02 WIB

Poster drama Korea, Mother and Mom. Foto: MyDramaList.
Perbesar
Poster drama Korea, Mother and Mom. Foto: MyDramaList.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Jeon Hye Jin kembali membintangi drama berjudul Mother and Mom. Drama ini merupakan proyek pertamanya sejak meninggalnya sang suami, aktor Lee Sun Kyun pada Desember 2023. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Drama yang diadaptasi dari novel Riding Life karya Go Seon Mi ini akan menyoroti kehidupan seorang ibu pekerja di Korea Selatan yang harus menyeimbangkan karier dan perannya sebagai orang tua. Di drama Mother and Mom, Jeon Hye Jin akan berperan sebagai Lee Jeong Eun dan beradu akting dengan Jo Min Soo, Jung Jin Young, hingga Jun Suk Ho. Berikut sinopsis dan daftar pemain drama Mother and Mom.

Sinopsis Drama Korea Mother and Mom

Drama ini berkisah tentang kehidupan Lee Jeong Eun, diperankan Jeon Hye Jin, yang merupakan seorang ibu tunggal untuk putrinya. Ia bekerja sebagai seorang marketing di industri kecantikan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Jung Eun menghadapi tantangan dalam mendukung pendidikan putrinya yang berusia tujuh tahun, terutama saat mempersiapkannya untuk tes masuk ke akademi bahasa Inggris ternama. 

Tinggal di daerah Gangnam, Seoul, membuatnya kesulitan karena persaingan antar orangtua untuk mendapatkan pendidikan terbaik anak-anaknya juga sangat ketat.

Dia mempercayakan persiapan ini kepada ibunya, Yoon Ji Ah, diperankan oleh Jo Min Soo, yang merupakan seorang terapis seni anak di rumah sakit universitas. Drama  yang disutradarai oleh Kim Chul Kyu ini menyoroti dinamika keluarga dan tekanan dalam sistem pendidikan swasta anak usia dini di Korea Selatan.

Mengutip dari laman Korea JoongAng Daily, Jeon Hye Jin mengaku karakternya di drama ini sangat mirip. Ia memutuskan untuk mengambil peran ini karena kenyataan sebagai seorang ibu pekerja cukup memilukan dan membuat frustasi ibu yang tinggal di Korea.

Pemeran Drama Mother and Mom

Drama Mother and Mom dibintangi oleh aktris dan aktor ternama. Berikut ini daftarnya.

  • Jeon Hye Jin sebagai Lee Jeong Eun
  • Jo Min Soo sebagai Yun Ji A
  • Jung Jin Young sebagai Lee Yeong Uk
  • Jun Suk Ho sebagai Hong Jae Man
  • Park Bo Kyung sebagai Song Ho Kyung
  • Park Su Yeon sebagai Ibu Jason
  • Kwon Yul sebagai Lee Min Ho
  • Kimkwak Kyung Hee sebagai Jang Mi Choon
  • Ahn Tae Rin sebagai Tae Rin
  • Shim Hye Rim sebagai Shim Hye Rim
  • Jun Suk Ho sebagai Hong Jae Man

MY DRAMA LIST

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus