Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

Sosok Andy Lau, Beradu Akting dengan Tony Leung dalam The Goldfinger

Di penghujung 2023, Andy Lau akan merilis film thriller The Goldfinger. Simak profilnya dalam artikel ini.

21 Agustus 2023 | 01.36 WIB

Aktor Hong Kong Andy Lau berpose untuk fotografer di karpet merah pada Penghargaan 50th Golden Horse Film Awards ke-50 di Taipei 23 November 2013. [REUTERS / Patrick Lin / File Photo]
Perbesar
Aktor Hong Kong Andy Lau berpose untuk fotografer di karpet merah pada Penghargaan 50th Golden Horse Film Awards ke-50 di Taipei 23 November 2013. [REUTERS / Patrick Lin / File Photo]

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Baru-Baru ini, GSCinemas mengunggah trailer film The Goldfinger, terlihat Andy Lau yang beradu akting dengan aktor kawakan Tony Leung.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Di The Goldfinger aktor Andy Lau memerankan tokoh seorang penyidik Komisi Independen Anti Korupsi di Hong Kong. Di film thriller ini dia akan beradu akting dengan Tony Leung yang berperan sebagai pendiri sebuah perusahaan. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Film ini mengundang antusiasme dari para pecinta film Hong Kong. Sebab, The Goldfinger menjadi tempat reuni Andy Lau dan Tony Leung. Sebelumnya, mereka berdua sudah pernah dipertemukan dalam film Internal Affairs pada 2002.

Dikutip dari CNA, The Goldfinger menceritakan tentang Carrian Group, sebuah perusahaan yang sukses. Namun, kesuksesannya harus terhenti karena skandal korupsi. 

Profil Andy Lau

Andy Lau adalah aktor ternama dan penyanyi asal Hong Kong yang lahir pada 27 September 1961. Sebenarnya, ia memiliki nama asli Lau Fook-Wing, tetapi diganti menjadi Andy Lau Tak-Wah. Saat kecil, ia hidup bersama keluarganya di sebuah lingkungan kumuh bernama Diamond Hills. Sebab, lingkungan itu adalah tempat ayahnya bertugas sebagai pemadam kebakaran. Lau kecil memiliki perjuangan yang luar biasa untuk memenuhi kebutuhan dasar. Ia rela untuk menempuh beberapa kilometer untuk mendapatkan air. 

Walaupun hidup dalam masalah krisis keuangan, Andy Lau tetap menyelesaikan sekolahnya di Ho Lap Collage, Hong Kong. Pada usia 19 tahun, ia merelakan akademiknya untuk mengejar karier sebagai aktor. 

Pada 1982 ia melakukan debutnya sebagai pemeran utama dalam The Emissary. Hasil dari serial tersebut mendapatkan peringkat tinggi. Berselang setahun, ia muncul kembali menjadi pemeran utama dalam Return of the Condor Heroes. Selain itu, Lau juga ikut berpartisipasi dalam acara TVB All-Star Challenge. Lau mendapatkan puncak popularitas melalui acara tersebut dan mendapatkan julukan TVB’s Five Tigers

Setelah sukses membintangi berbagai serial televisi, ia memfokuskan diri untuk tampil dalam bidang film. Pada 1983, ia muncul dalam On the Wrong Track sebagai pemeran utama. Andy Lau juga muncul di Rich & Famous dan Tragic Hero

Tak puas dengan bidang akting, ia akhirnya mencoba menunjukkan bakat lainnya melalui bernyanyi. Mengutip The Famous People, pada 1985, Lau meluncurkan album pertamanya bertajuk Only Know that I Still Love You. Namun, penampilan perdananya tidak cukup sukses. Ta berhenti di situ, Andy Lau kembali dengan album Would It Be Possible? Dan berhasil memenangkan Platinum Disk Award sebanyak 3 kali. 

Penghargaan

-Hong Kong Film Awards 1988 - The Best Producer dalam film Made in Hong Kong

-Golden Bauhinia Awards 2000 - The Best Actor dalam film  Running Out of  Time

-Golden Bauhinia Awards 2001 - The Best Actor dalam film A Fighter’s Blues

-Hong Kong Film Awards 2012 - The Best Actor dan The Best Producer dalam film A Simple Life 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus