Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

4 Tips Bikin Telur Orak-arik yang Lembut dan Mengembang Sempurna

Memasak telur orak-arik cukup mudah, tapi tak semua orang tahu cara membuat yang lembut dan mengembang sempurna.

28 April 2021 | 08.55 WIB

Ilustrasi telur orak-arik (Pixabay.com)
Perbesar
Ilustrasi telur orak-arik (Pixabay.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Telur adalah bahan makanan serbaguna yang dapat dimasak dengan berbagai cara, mulai dari direbus, digoreng, hingga dibuat scrambled egg atau orak-arik. Hampir semua orang bisa memasaknya. Tapi tak semua orang tahu cara membuat telur orak-arik yang lembut dan mengembang sempurna. 

Kebanyakan orang membuat telur orak-arik yang padat dan lengket karena dibuat terburu-buru. Jika ingin tahu cara membuat telur orak-arik yang mengembang sempurna, basah, dan lembut, ikuti tip sederhana ini untuk menyempurnakan hidangan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Angkat saat masih agak lembek

Saat membuat telur orak-arik, perlu diingat bahwa telur ini akan terus bertambah masak bahkan setelah dikeluarkan dari api. Jadi langsung pindahkan di atas piring ketika telur masih agak lembek (belum terlalu matang) dari yang inginkan untuk menghasilkan masakan yang sempurna.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

2. Kocok menyeluruh

Tip lain untuk memasak telur orak-arik yang sempurna adalah dengan mengocok telur secara menyeluruh sebelum dimasak. Saat mengocok dengan cepat, udara akan masuk untuk membantu menghasilkan telur halus.

Baca juga: Rahasia Bikin Telur Orak-arik yang Lezat

3. Masak dengan api kecil 

Masak telur dengan api kecil, bukan dengan api besar, untuk mendapatkan hasil masak dan tekstur yang tepat. Memasaknya dengan api besar bisa membuatnya kering dan lunak. Jadi untuk mendapatkan telur orak-arik yang lembut, masak dengan api kecil.

4. Aduk dengan spatula

Saat memasukkan telur ke dalam wajan, gunakan spatula untuk mengaduk telur di sekeliling wajan. Ini dilakukan untuk mendapatkan tekstur lembut. Lakukan ini sampai telur terlihat mengental untuk mendapatkan telur orak-arik yang lembut dan lembap.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus