Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Ade Yasin Sebut Tak Ada Lagi Zona Hijau Covid-19 di Kabupaten Bogor

Seluruh wilayah di Kabupaten Bogor saat ini tidak ada lagi yang berada di zona hijau penularan Covid-19.

1 Februari 2021 | 06.39 WIB

Ade Yasin. ANTARA
material-symbols:fullscreenPerbesar
Ade Yasin. ANTARA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Seluruh wilayah di Kabupaten Bogor saat ini tidak ada lagi yang berada di zona hijau penularan Covid-19. Sebelumnya, satu kecamatan yaitu Sukamakmur masih zona hijau.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Kecamatan Sukamakmur menjadi zona oranye karena terdapat satu orang tercatat suspek," ungkap Bupati Bogor Ade Yasin selaku Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor di Cibinong pada Ahad malam, 31 Januari 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Sebelum menjadi zona oranye, Kecamatan Sukamakmur sempat berstatus hijau sejak 24 Januari 2021. Sedangkan 40 kecamatan se- Kabupaten Bogor berstatus zona merah selama enam hari berturut-turut sejak 18 Januari 2021.

Penetapan zona merah secara menyeluruh pada setiap kecamatan di Kabupaten Bogor itu merupakan kali pertama selama pandemi sejak Maret 2020.

Kini, Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor mencatat lima kecamatan berstatus zona oranye. Sisanya, 35 kecamatan berstatus zona merah penularan Covid-19.

Kasus Covid-19 di Kabupaten Bogor belum menunjukkan tanda menurun. Pada Ahad, 31 Januari 2021 tercatat penambahan 90 kasus baru.

Hingga kini, Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor mencatat 7.862 kasus, dengan rincian 7.209 kasus sembuh, 566 kasus aktif, dan 81 kasus meninggal dunia.

"Kabupaten Bogor menerapkan PSBB melalui Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mulai 26 Januari sampai dengan 8 Februari 2021," kata Ade Yasin.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus