Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Akses ke Situs PPDB DKI Sulit, Wagub Riza Patria: Cuma Sedikit Masalah Teknis

Wagub Riza Patria mengatakan hanya ada sedikit masalah teknis dalam pendaftaran PPDB DKI 2021/2022 hari ini.

7 Juni 2021 | 21.59 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin, 31 Mei 2021. TEMPO/Lani Diana

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Gubernur atau Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan hanya ada sedikit masalah teknis dalam pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB DKI 2021/2022 hari ini. Dia memastikan pendaftaran daring akan terus berjalan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"PPDB online kan jalan terus, ini cuma ada masalah teknis sedikit diperpanjang sampai 10 Juni," kata Wagub DKI di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin malam, 7 Juni 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pendaftaran PPDB DKI 2021/2022 dimulai hari ini. Namun, ada kendala pada sistem Sidanira yang tak terkoneksi dengan situs ppdb.jakarta.go.id. Alhasil, banyak calon murid yang tak bisa membuat akun.

Untuk tahap awal, PPDB dibuka bagi pendaftar jalur afirmasi jenjang SD. Selain itu, dibuka juga untuk jalur prestasi jenjang SMP, SMA, dan SMK. Semula pendaftaran hanya dibuka pada 7-9 Juni diperpanjang hingga 10 Juni, karena masalah tersebut.

Riza Patria menyampaikan sistem pendaftaran ini akan membuahkan hasil yang baik, meski masyarakat tak terbiasa.

"Kalau kita belajar dari PPDB tahun lalu memang sempat di awal ada sedikit perbedaan, karena tidak terbiasa, tapi akhirnya hasilnya baik," kata dia.

Lani Diana

Lani Diana

Menjadi wartawan Tempo sejak 2017 dan meliput isu perkotaan hingga kriminalitas. Alumni Universitas Multimedia Nusantara (UMN) bidang jurnalistik. Mengikuti program Executive Leadership Program yang diselenggarakan Asian American Journalists Association (AAJA) Asia pada 2023.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus