Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Baojun 530 Menantang Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport

Baojun 530 santer dikabarkan meluncur di GIIAS 2018. Secara dimensi, model ini berhadapan dengan Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport.

20 Juli 2018 | 16.58 WIB

Baojun 530 merupakan SUV Wuling Motors yang kemungkinan besar akan didatangkan ke Indonesia. Model ini terakhir kali mendapatkan penyegaran pada 2017. (media.gm)
Perbesar
Baojun 530 merupakan SUV Wuling Motors yang kemungkinan besar akan didatangkan ke Indonesia. Model ini terakhir kali mendapatkan penyegaran pada 2017. (media.gm)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Mobil Sport Utility Vehicle (SUV) dari Wuling, Baojun 530 dikabarkan akan meluncur di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2018 pada 2 Agustus mendatang.

Secara dimensi, SUV 7 penumpang ini menantang dua model yang selama ini menguasai segmen SUV medium yakni Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport.

Baca: SUV Wuling Dikabarkan Segera Meluncur, Benarkah Baojun 530

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baojun 530 memiliki dimensi panjang 4.655 mm, lebar 1.835 mm, dan tinggi 1.760 mm. Jika dibandingkan dengan Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport, Baojun 530 memiliki dimensi yang paling mungil.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

All New Toyota Fortuner memiliki dimensi panjang 4.795 mm, lebar 1.855 mm dan tinggi 1.835 mm. Mitsubishi Pajero Sport memiliki Dimensi panjang 4.785 mm lebar 1.815 mm dan tinggi 1.805 mm.

Dibagian mesin Baojun 530 dibekali 1.5L Turbo dan 1.8L. Pada mesin 1.5L dilengkapi dengan turbo dan menggunakan transmisi otomatis DCT 6 percepatan. Mampu menyemburkan tenaga sebesar 150 hp.

Baca: Baojun 530 Diuji di India, Akankah Dibawa Wuling ke Indonesia

Toyota Fortuner dibekali mesin diesel berkapasitas 2,4 L yang mampu menyemburkan tenaga 148 hp. Mitsubishi Pajero Sport dibekali mesin diesel berkapasitas 2,4 L yang mampu menyemburkan tenaga 179 hp.

Mesin Baojun 530 memiliki kapasitas yang paling kecil hanya 1,5 L dibandingkan Fortuner dan Pajero Sport dengan mesin besar 2,4 L. Tapi masalah tenaga mobil asal Cina ini mampu mengimbangi keduanya.

Ketiga SUV ini sama-sama memiliki kapasitas tujuh penumpang. Soal harga, Baojun 530 dibanderol dengan harga yang paling murah. Dilansir dari carnewschina.com dibanderol mulai Rp 165 sampai Rp 250 juta.

Toyota Fortuner dibanderol Rp 468,7 hingga Rp 660,8 juta. Sedangkan Mitsubishi Pajero Sport dibanderol mulai Rp 459 hingga Rp 667 juta.

Baojun 530 juga dimungkinkan melawan sesama SUV asal Cina yakni DFSK Glory 580 yang sudah lebih diluncurkan di Indonesia. DFSK Glory 580 dipasarkan dengan harga termurah mulai dari Rp 245,9 juta hingga termahal Rp 308 juta. 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus