Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Enggan Lepas Masker, Sebagian Warga Jakarta Merasa Sudah Telanjur Nyaman

Bagi sebagian orang, penggunaan masker telah menjadi kebiasaan sehari-hari yang sulit untuk dilepas. Jokowi membolehkan lepas masker.

18 Mei 2022 | 21.13 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Sejumlah warga melintas di kawasan MH Thamrin, Jakarta, Selasa, 22 Maret 2022. Di daerah Level 2, operasi bioskop yang semula dalam kapasitas maksimal 70 persen kini menjadi 75 persen. Restoran, rumah makan, dan kafe yang berada di area bioskop dari semula 50 persen saat ini menjadi 75 persen. TEMPO/Muhammad Hidayat

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Jokowi memperbolehkan masyarakat lepas masker saat beraktivitas di luar ruangan karena kasus Covid-19 di Indonesia yang terus menurun.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Namun apakah kebijakan itu membuat masyarakat Jakarta langsung membuka masker saat berada di luar ruangan?

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pantauan Tempo di lapangan, masih banyak masyarakat tetap menggunakan masker.

Seperti terlihat di kawasan Sudirman, masih tampak masyarakat yang bermasker dengan berbagai alasan.

Salah satu alasan yang paling jamak adalah karena 'sudah terlalu nyaman pakai masker'.

"Saya fine-fine aja apa yang disampaikan oleh Pak Jokowi mengenai pelonggaran masker di tempat-tempat terbuka, tetapi saya sudah telanjur nyaman sih pakai masker," kata Fitri di kawasan Sudirman, Rabu 18 Mei 2022.

Lebih lanjut lagi hal ini disampaikan kepada Indri. Menurutnya alhamdulillah banget dapat angin segar terkait pelonggaran masker, meski ia juga sudah nyaman pakai masker dan selalu tetap hati-hati mengenai kesehatan diri sendiri.

"Meski sudah dilonggarkan, saya tetap akan menggunakan masker untuk menjaga kesehatan," tutur Indri.

Menurut Fitri terkait adanya pelonggaran masker ini, tinggal bagaimana dengan masyarakat menyikapi hal ini.

"Menurut saya sih keputusan presiden Jokowi sudah benar, kan nanti tinggal bagaimana masyarakat yang memilih pakai atau lepas masker," katanya.

ANNISA APRILIYANI

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus