Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Tangerang Selatan - Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie menginstruksikan agar Dinas Lingkungan Hidup mengantisipasi pohon tumbang saat hujan dan angin kencang. Benyamin minta pohon rawan tumbang karena lapuk langsung ditebang untuk mencegah kasus pohon roboh dan papan reklame ambruk ketika hujan deras disertai angin kencang.
"Saya sudah mintakan ke Dinas Lingkungan Hidup, saya minta untuk survei pohon-pohon yang sekiranya harus di tebang," kata Benyamin, Selasa 15 Maret 2022.
Dinas Lingkungan Hidup diminta turun ke lapangan agar dapat melihat langsung mana saja pohon yang harus dirapikan atau ditebang untuk menghindari pohon tumbang.
"Kalau terlihat sudah lapuk ya ditebang aja, kita tidak melihat itu punya pengembang atau bukan, ya tangani aja dulu mau itu di pengembang atau perumahan per orang, selamatkan aja dulu lingkungan," ujarnya.
Setelah pohon rawan tumbang itu ditebang, petugas kemudian berkoordinasi dengan pengembang atau pemilik pohon soal kondisinya.
"Selain pohon tumbang, papan reklame juga akan kita lakukan audit teknis, nanti lita lihat papan masih bagus tapi dinilai sudah keropos, ya harus dilakukan penataan kalau seperti itu," ujarnya.
Antisipasi pohon tumbang ini dilakukan setelah hujan deras disertai hujan es dan angin kencang yang melanda kota Tangsel pada Senin kemarin. Akibat cuaca ekstrem itu, pohon tumbang terjadi di beberapa titik.
Selain pohon tumbang, kaca di jembatan penghubung lantai 3 dan 3A Pemkot Tangsel pecah akibat hujan es dan angin kencang.
Sebuah video viral memperlihatkan halaman belakang rumah sakit umum kota Tangsel porak poranda akibat hujan dan angin kencang. Atap tribun di Pamulang Community Center juga hancur di terpa angin kencang. "Tribun hancur semuanya ini tribun," kata seorang laki- laki dalam video tersebut.
MUHAMMAD KURNIANTO
Baca juga: Hujan Es di Tangsel, Warga Pamulang: Bareng Hujan Deras dan Angin Kencang
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini