Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Keuntungan Daimler Truck Naik 20 Persen, Lihat Penjualan Truk dan Bus

Dibandingkan tahun sebelumnya, penjualan truk dan bus Daimler sebanyak naik 378.300 unit atau 20 persen dengan total penjualan 455.400 unit.

29 Maret 2022 | 12.47 WIB

Daimler AG, press department
Perbesar
Daimler AG, press department

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

TEMPO.CO, JakartaDaimler Truck Holding AG atau Daimler Truck berhasil mempertahankan keuntungan perusahaan pada 2021 di tengah hambatan pada rantai pasokan. Prestasi ini didapat berkat pengelolaan biaya secara ketat dan disiplin.

Daimler Truck diuntungkan dengan pemulihan ekonomi secara keseluruhan dalam penjualan kendaraan komersial utama pada tahun 2021. Dibandingkan tahun sebelumnya, penjualan truk dan bus Daimler sebanyak naik 378.300 unit atau 20 persen dengan total penjualan 455.400 unit.

Perusahaan memperoleh keuntungan dari pemulihan di pasar utama pada paruh pertama 2021. Permintaan tetap kuat juga di pasar utama selama paruh kedua, meski terjadi kendala pasokan yang memperlambat di Amerika Utara dan Eropa.

Didukung dengan pertumbuhan volume penjualan total unit yang signifikan, pendapatan Dailmer Truck meningkat menjadi 39,8 miliar Euro atau setara Rp 629 triliun pada 2021. Angka itu meningkat 10 persen dibandingkan 2020 yang meraup Rp 569 triliun.

BacaDaimler Restrukturisasi Perusahaan di Indonesia, Ini Strateginya

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus