Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Relawan Sahabat Ganjar mengadakan program mudik gratis ke 4 kota di Pulau Jawa. Ketua Umum Sahabat Ganjar, KH Nahib Shodiq mengatakan, program mudik gratis ini diikuti 1.580 peserta.
Nahib mengatakan 1.580 pemudik itu diberangkatkan naik 30 bus. Mereka berangkat ke 4 kota tujuan mudik, yaitu ke Yogyakarta, Solo, Surabaya dan Wonosobo.
Para pemudik itu berangkat dari Masjid At-Tin, Jakarta Timur, Rabu 27 April 2022. Mudik gratis ini dibagi empat jalur, yaitu jalur utara, jalur tengah, jalur selatan dan jalur khusus sampai Solo.
"Jalur utara sampai Surabaya, jalur tengah itu Wonosobo, jalur tengah sampai Yogya," kata Nahib. Sedangkan jalur khusus Kota Solo lewat jalan tol.
Para peserta mudik gratis yang diadakan relawan Ganjar Pranowo ini sebagian besar pedagang kaki lima dan jamu, buruh pabrik, asisten rumah tangga hingga pengemudi ojek online.
Program mudik gratis ini bertujuan untuk membantu masyarakat perantau agar bisa mudik ke kampung halamannya masing-masing.
"Pengalaman mudik tahun sebelumnya, kami mendengar transportasi sangat sulit. Padahal mudik sangat sakral bagi mereka," ujarnya.
Antusiasme masyarakat ikut mudik gratis Sahabat Ganjar ini sangat tinggi. "Kami hanya menyediakan 15 bus tapi animo masyarakat tinggi sehingga kami tambah lagi, jadi 30. Mungkin ada bus cadangan kalau tidak tercover," kata ketua Sahabat Ganjar itu.
Baca juga: Hari Ini Polda Metro Berangkatkan Lagi 1.041 Peserta Mudik Gratis Kloter Kedua
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini