Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Tiga berita terpopuler metropolitan pada Selasa pagi ini dimulai dari sebagian warga Jakarta tak setuju Ibu Kota pindah ke IKN. Namun ada pula yang setuju Ibu Kota dipindah karena beban Jakarta terlalu banyak.
Berita terpopuler lain adalah hujan bikin becek Depok Open Space hingga warga terpeleset. Pada malam tahun baru, warga Depok memadati fasilitas ruang publik baru senilai Rp 4,4 miliar itu.
Berita terpopuler ketiga adalah 40 ribu orang merayakan tahun baru di TMII dengan tonton wayang kulit semalam suntuk. Para penonton wayang datang dari luar daerah dan bawa tikar sendiri.
Berikut 3 berita terpopuler kanal metropolitan pada Selasa, 2 Januari 2023:
1.Tahun Baru 2024, Warga Jakarta Tak Setuju Ibu Kota Pindah ke IKN
Sejumlah warga Jakarta dan sekitarnya angkat bicara soal pemindahan ibu kota yang akan dilakukan pada tahun 2024 ini. Berbagai pendapat atas pindahnya ibu kota negara dari Jakarta ke Ibu Kota Nusantara (IKN) masih menjadi perbincangan publik.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Rheyna, 26 tahun, warga Jakarta Selatan, mengaku mengetahui rencana pemindahan ibu kota negara itu. Tapi, dia mengaku tak merasa senang dan masih tak menyetujui rencana pemerintah tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Kalau ada masalah, ya perbaiki, bukan ganti yang baru," katanya kepada Tempo, Minggu, 31 Desember 2023.
Alih-alih memindahkan ibu kota negara, wanita yang bekerja sebagai pegawai swasta itu menilai pembenahan permasalahan di Jakarta perlu terlebih dahulu dilakukan. Dia menyoroti persoalan banjir, kemacetan, dan polusi udara.
"Perbaiki saluran drainase, perbanyak transport umur, buat regulasi kewajiban naik transport umum, perbanyak Ruang Terbuka Hijau (RTH)," ujarnya.
Senada dengan itu, Fadila, 21 tahun, warga Jakarta Timur, menyebut bahwa dirinya juga tak setuju dengan pemindahan IKN yang terlalu cepat. "IKN kan belum rampung," kata wanita yang berprofesi sebagai guru bahasa Inggris itu.
Berbeda dengan Rheyna dan Fadila, Fernando, 24 tahun, warga Tangerang yang bekerja di Jakarta, memberikan pandangan yang berbeda. Dia merasa senang dan mendukung pemindahan ibu kota ke IKN.
"Beban Jakarta sudah semakin banyak dari tahun ke tahun, mulai dari beban demografi, pembangunan bangunan pemerintahan sama pusat bisnis," kata Fernando kemarin.
Berada di tengah perdebatan itu, Ikhsan, 23 tahun, warga Jakarta Barat menyebut bahwa dirinya menyetujui perpindahan ibu kota namun dengan berbagai catatan. Dia menilai bahwa selama pembangunan di IKN dilakukan dengan benar, maka tak akan ada masalah.
"Hanya saja asumsi saya ibukota negara baru seharusnya boleh aja dibangun pemerintah, tetapi dengan cara bertahap, tidak terlalu ambisius harus disegerakan selesai," ujar pria yang berkerja sebagai karyawan swasta itu.
Selanjutnya hujan bikin becek Depok Open Space, hingga warga terpeleset...
2.Hujan Bikin Becek Depok Open Space, Warga pun Terpeleset
Hujan yang mengguyur jelang perayaan malam tahun baru 2023 membuat lantai Depok Open Space di Jalan Margonda, Kecamatan Pancoran Mas, becek karena dipenuhi tanah merah. Bahkan ada warga yang tepeleset sedang merayakan malam tahun baru di Depok Open Space, Minggu malam.
Seperti yang alami Gendis Priyanti, 15 tahun, warga Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Cilodong, yang terpeleset ketika berjalan menuju air mancur. Celana jeans yang dikenakannya pun berlumur tanah.
"Tadi emang licin," tutur Gendis tersipu di Dopok Open Space, Minggu malam, 31 Desember 2023.
Gendis datang bersama orang tuanya untuk menikmati Depok Open Space pada perayaan malam tahun baru 2024. "Iya sama orang tua, pengin ke sini," ucap Gendis.
Pengunjung lain, Kurniawan, 32 tahun, mengetahui ada agenda perayaan malam tahun baru 2024 di Depok Open Space dari internet. "Kebetulan istri yang tahu, sengaja emang merayakan di sini, kebetulan paling dekat," tutur Kurniawan.
Hujan membuat becek Depok Open Space di Jalan Margonda, Kecamatan Pancoran Mas, Depok, hingga warga terpeleset, Minggu malam, 31 Desember 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Warga Desa Susukan, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor ini mengatakan fasilitas di Depok Open Space bagus, apalagi ada air mancur untuk taman bermain anak yang jarang ditemui di taman lain.
"Juga ada playground-nya, bagus sih, cuma agak becek, mungkin perlu direnovasi lagi ya, tanahnya ditutupi paving block atau apa, karena musim hujan juga ya," ungkap Kurniawan.
Dia kaget ketika mengetahui anggaran pembangunan tahap pertama Depok Open Space mencapai Rp4,4 miliar. "Kalau anggaran segitu menurut saya agak kurang ya, mungkin anggarannya memang segitu, tapi pembangunannya masih kurang dan akan berlanjut," ujar Kurniawan.
Dari pantauan Tempo di Depok Open Space pada Minggu malam, bagian yang becek berada di sebelah utara dekat air mancur. Tanah merah yang mengotori lantai berasal dari area yang ditanami rumput diinjak warga membuat tanah merah menempel di alas kaki.
Selanjutnya 40 ribu pengunjung TMII di malam tahun baru 2024, tonton wayang...
3.TMII Catat 40 Ribu Pengunjung di Malam Tahun Baru 2024, Tonton Wayang Kulit Semalam Suntuk
Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, mencatat ada 40 ribu pengunjung dari berbagai daerah pada malam tahun baru, Minggu, 31 Desember 2023. Kepala Seksi Humas TMII, Novera Mayang Sari menyebut jumlah itu naik dua kali lipat dari kunjungan rata-rata per hari.
"Rata-rata sekitar 20 ribu pengunjung per harinya," katanya ketika dihubungi, Senin, 1 Januari 2024. Ia mengatakan, bahwa 40 ribu orang itu tak hanya berasal dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) saja, melainkan dari luar daerah dan mancanegara.
"Tadi pagi kami menyambut kunjungan dari Salatiga, dari mancanegara juga banyak," ujarnya. Di perayaan malam tahun baru kemarin, TMII menyuguhkan berbagai pertunjukan untuk pengunjung.
Misalnya seperti pesta kembang api, pertunjukan band, festival kuliner, pergelaran seni budaya, hingga pertunjukan wayang kulit yang dipandu oleh Dalang Ki Sri Susilo Tengkleng. "Banyak yang datang dari luar daerah, pada bawa tikar nonton wayang kulit semalam suntuk," ujar Mayang.
Pengunjung mengabadikan kembang api yang menghiasi langit saat perayaan malam puncak Tahun Baru 2023 di Danau Archipelago, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Ahad, 1 Januari 2022. Perayaan malam puncak Tahun Baru 2023 di TMII menghadirkan pesta kembang api yang berlangsung selama 15 menit. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Ia mengatakan, di hari libur terakhir tahun baru ini sudah ada 23 ribu pengunjung yang berwisata ke TMII. Ribuan pengunjung sudah mulai berdatangan sejak pagi.
TMII menyediakan serangkaian acara pada Senin, 1 Januari 2024, seperti festival kuliner, workshop menghias, pekan bazar Nataru, hingga pergelaran seni budaya.
"Pergelaran seni budaya ada di Anjungan Bengkulu, Anjungan Kalimantan Selatan, Anjungan DKI Jakarta, Anjungan Riau, dan Anjungan Lampung," ucapnya. Pengunjung bisa menikmati pergelaran seni budaya itu secara gratis.
Pilihan Editor: Pengguna MRT Jakarta Capai 104 Ribu Penumpang Jelang Perayaan Malam Tahun Baru