Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

Kebanyakan perusahaan memerlukan kombinasi hardskill dan softskill yang baik untuk berkarier di dunia kerja. Ini tips cari kerja lewat LinkedIn.

17 April 2024 | 12.00 WIB

Ilustrasi wanita karier. Shutterstock.com
material-symbols:fullscreenPerbesar
Ilustrasi wanita karier. Shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - LinkedIn Career Expert, Serla Rusli mengatakan perusahaan dan industri di Indonesia berupaya untuk menarik dan mengembangkan talenta terbaik, untuk mendukung aspirasi karier mereka. LinkedIn merilis daftar 15 Top Companies 2024 untuk membantu para profesional mengetahui perusahaan-perusahaan terbaik yang menawarkan budaya kerja yang baik. Masyarakat diharapkan bisa tingkatkan pertumbuhan keterampilan dan peluang karier. "Sekarang ini kebanyakan perusahaan memerlukan kombinasi hardskill dan softskill yang baik untuk berkarier di dunia kerja yang dinamis ini," kata Serla Rusli, LinkedIn Career Expert dalam keteragan pers yang diterima Tempo pada 17 April 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Berikut list 15 perusahaan terbaik versi LinkedIn:

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk.
2. Telkom Indonesia
3. PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk
4. eFishery
5. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk
6. Reckitt
7. Procter & Gamble
8. PT DJARUM
9. Philip Morris International
10. The Coca-Cola Company
11. Infineon Technologies
12. ExxonMobil
13. Nestlé
14. Alphabet Inc.
15. PT Kino Indonesia Tbk

LinkedIn juga merilis beberapa cara untuk para pencari kerja mendapatkan karier terbaik di perusahaan keren. 

1. Optimalkan profil LinkedIn

Anda bisa mengoptimalkan profil LinkedIn Anda. Hal ini penting bagi rekruter dan perusahaan untuk menemukan Anda. Profil Anda menceritakan kisah profesional Anda, jadi buatlah menonjol. Anda bisa menggunakan tool Premium AI untuk membuat headline dan bagian tentang yang menonjol.

2. Tunjukkan ketertarikan

Anda juga bisa menggunakan fitur Saya Tertarik atau I’m Interested do LinkedIn. Para rekruter di perusahaan akan dapat melihat profil Anda saat mencari kandidat yang tertarik. Fitur premium Pilihan Utama/Top Choice LinkedIn juga dapat membantu Anda menunjukkan kepada para rekruter bahwa Anda sangat tertarik pada lowongan yang mereka posting.

3. Cari tahu tentang perusahaannya

Tak kenal maka tak sayang. Penting bagi para pencari kerja untuk mencari tahu terlebih dahulu tentang perusahaannya. Sebelum bertemu atau masuk ke perusahaan, LinkedIn adalah tempat terbaik untuk memahami budaya, nilai, dan visi perusahaan. Lihat halaman perusahaan dan ikuti eksekutif untuk memahami minat mereka. Ini bermanfaat saat Anda mendapat wawancara.
LinkedIn Premium juga menawarkan fitur untuk meningkatkan visibilitas, memperoleh wawasan, dan menemukan pekerjaan yang cocok.

4. Bangun Jaringan

Anda bisa membangun jaringan dengan karyawan yang ada di perusahaan tersebut di dunia maya. Curi start dengan membangun jaringan! Cek koneksi Anda dengan perusahaan untuk bangun hubungan dan mungkin meminta referensi. Di LinkedIn, pelamar memiliki 4 kali lebih banyak kemungkinan untuk dipekerjakan melalui jaringan mereka.

5. Highlight dan kembangkan keahlian

Jangan biarkan keahlian Anda tertutupi. Coba untuk pamerkan keahlian Anda di dunia maya. Anda pun bisa mengembangkan keahlian Anda tersebut. Perekrut semakin fokus pada perekrutan berbasis
skill, dengan AI semakin banyak digunakan. Highlight skill penting seperti problem solving, komunikasi, atau AI dalam CV dan wawancara. Anda juga bisa pelajari skill baru di
LinkedIn Learning.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus