Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - PT Bank Mandiri (Persero)Tbk. membuka pendaftaran lowongan kerja pada dua posisi, yaitu Officer Partnership Insurance & Utilities dan Banking Staff - Head Office Jakarta.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Bank Mandiri adalah bank milik pemerintah Indonesia yang bergerak di bidang jasa keuangan. Bank Mandiri menjadi perusahaan Perseroan dinyatakan dalam Akta No.9, tanggal 2 Oktober 1998, yang selanjutnya disebut PT Bank Mandiri (Persero).
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Bank Mandiri merupakan hasil penggabungan empat bank milik negara, yaitu Bank Bumi Daya, Bank Dagang Negara, Bank Ekspor Impor Indonesia, dan Bank Pembangunan Indonesia. Dari masing-masing bank tersebut memiliki peran yang tak terpisahkan dalam pembangunan perekonomian Indonesia.
Perseroan membuka kesempatan karir untuk posisi Officer Partnership Insurance & Utilities. Kandidat dapat melamar hingga 31 Oktober 2024. Tanggung jawab utama dari posisi ini mencakup pengembangan dan pengusulan strategi pemasaran untuk mitra asuransi, produk, serta utilitas/pembayaran tagihan, guna meningkatkan transaksi kartu kredit dan pangsa dompet.
Tugas lainnya termasuk menyusun program promosi atau aktivasi yang berfokus pada pencapaian target volume penjualan, menjaga profitabilitas, serta memantau kinerja dan anggaran. Selain itu, melakukan analisis portofolio terkait transaksi pembayaran asuransi dan tagihan.
Pekerjaan ini juga menuntut pemeliharaan hubungan baik dengan mitra asuransi, serta koordinasi dengan internal maupun eksternal dalam hal penjualan produk. Tanggung jawab lainnya mencakup memastikan kepatuhan terhadap peraturan dan kebijakan privasi yang berlaku, serta melakukan evaluasi berkala untuk memantau pertumbuhan penjualan, pengembangan fitur, dan pencapaian kinerja program promosi serta produk terkait.
Selanjutnya: Syarat yang dibutuhkan pada posisi Officer Partnership Insurance & Utilities....
Syarat yang dibutuhkan pada posisi Officer Partnership Insurance & Utilities:
- Memiliki minimal 4 tahun pengalaman kerja dan minimal 3 tahun pengalaman kerja di bidang pemasaran atau penjualan.
- Bersemangat dalam mengeksplorasi peluang & menjaga hubungan dengan orang-orang terutama mitra bisnis.
- Memiliki pengalaman yang baik dalam manajemen kemitraan/hubungan.
- Memiliki pemahaman yang baik tentang bisnis transaksional/bisnis ritel, produk asuransi dan pembayaran utilitas/tagihan akan menjadi nilai tambah.
- Memiliki kemampuan komunikasi yang kuat dan mampu berhubungan dengan pihak ketiga.
-Memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik (baik lisan maupun tulisan).
- Keterampilan Microsoft Office yang baik (Excel, PowerPoint, Word).
Selain itu, Bank Mandiri juga membuka posisi untuk Banking Staff - Head Office Jakarta. Pendaftaran pada posisi ini dibuka hingga 31 Oktober 2034. Adapun deskripsi pekerjaannya adalah untuk mengintegrasikan produk dan layanan keuangan dengan lancar kepada nasabah. Selain itu, kandidat terpilih nantinya juga akan diminta memberikan solusi perbankan digital yang mudah dan cepat.
"Kami mengundang individu yang sangat berbakat dan bersemangat di berbagai bidang keahlian untuk mengisi posisi penting di Bank Mandiri," tertulis dalam keterangan resmi.
Tanggung jawab pekerjaan tersebut mencakup manajemen kantor, pemeliharaan tugas administratif seperti pengarsipan dan pemrosesan dokumen, pelaksanaan fungsi dukungan administratif atau tugas pengelolaan kantor sesuai kebutuhan, serta pengelolaan data untuk mendukung operasi unit bisnis.
Syarat untuk posisi Banking Staff - Head Office Jakarta:
- Pendidikan minimal Sarjana (S1), dengan IPK minimal 2,75 (dari 4,00) dari bidang studi yang relevan.
- 24 tahun untuk kandidat lulusan baru.
- 26 tahun untuk kandidat dengan pengalaman relevan minimal 2 tahun.
- Berpenampilan menarik dan memiliki kemampuan komunikasi yang baik, baik lisan maupun tertulis.
- Untuk kandidat lulusan baru, diutamakan yang masih lajang dan belum pernah menikah.
- Tidak ada masalah integritas.
- Tidak ada anggota keluarga inti yang saat ini bekerja di Bank Mandiri (yaitu orang tua atau saudara kandung).
Pendaftaran bisa dilakukan melalui laman https://jobs.talentics.id/pt-bank-mandiri-persero-tbk/officer-partnership-insurance-utiities dan https://jobs.talentics.id/pt-bank-mandiri-persero-tbk/banking-staff-head-office-jakarta-2024
Pilihan Editor: Daya Beli Masyarakat Menurun, Teten Masduki: UMKM Ikut Terdampak