Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Batam - Maskapai penerbangan Citilink beroperasi dari Bandara Internasional Hang Nadim, Batam pada hari ini, Jumat, 8 Mei 2020. Penerbangan ini merupakan kali perdana pesawat penumpang dari Bandara Internasional Hang Nadim, Batam setelah sebelumnya dihentikan oleh pemerintah pusat untuk pencegahan virus Corona atau Covid-19.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Direktur Badan Usaha Bandar Udara (BUBU) Hang Nadim dan TIK Badan Pengusahaan Batam, Suwarso menjelaskan, penerbangan komersial perdana ini hanya membawa empat orang penumpang saja.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Hingga pukul 12.45 WIB, kata Suwarso, baru ada satu penerbangan dari Batam. Itu pun jumlah penumpang lebih sedikit dari kru pesawat sebanyak 12 orang. "Pesawat Citilink yang terbang ke Jakarta. Berangkat empat orang ditambah 12 crew pesawat," katanya, Jumat, 8 Mei 2020.
Selain penerbangan tujuan Jakarta yang hanya membawa 4 penumpang ini, penerbangan hari ini juga direncanakan ke beberapa kota lain di Indonesia. "Selain ke Jakarta, juga ke Medan, Surabaya, Padang dan Pekanbaru," ucap Suwarso.
Suwarso menuturkan Bandara Internasional Hang Nadim Batam saat penerbangan komersial ditutup tetap melayani penerbangan pesawat kargo. Dengan 8 penerbangan kargo yang beroperasi setiap harinya, termasuk pesawat TNI-AU yang membawa kebutuhan peralatan dan perlengkapan medis untuk Rumah Sakit Khusus Infeksi di Pulau Galang, sekaligus untuk pertukaran anggota TNI yang bertugas.
Selain Citilink, ada juga sejumlah maskapai yang bakal memulai penerbangan komersialnya. Maskapai Garuda Indonesia misalnya akan terbang pada tanggal 10 Mei 2020, dengan jadwal penerbangan pada hari Senin, Rabu, Jum'at dan Minggu.
Sedangkan maskapai Lion Air mulai beroperasi kembali pada tanggal 10 Mei 2020. Meski demikian penerbangan tersebut masih menunggu izin terbang dari Kementerian Perhubungan RI.
BISNIS