Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Komisi IX DPR RI Beberkan Alasan Rapat Perpu Cipta Kerja dengan Menaker Digelar Tertutup

Komisi IX DPR RI menjelaskan alasan rapat kerja Perpu Cipta Kerja dengan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah digelar tertutup.

11 Januari 2023 | 16.36 WIB

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah menjelaskan Perpu Cipta Kerja terkait sektor ketenagakerjaan pada anggota Komisi IX DPR RI di Gedung Nusantara I, Kompleks DPR RI, Jakarta pada Rabu, 11 Januari 2023. Agenda ini mulanya dilakukan secara tertutup, kemudian menjadi terbuka, lalu kembali menjadi tertutup. Tempo/Amelia Rahima Sari
Perbesar
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah menjelaskan Perpu Cipta Kerja terkait sektor ketenagakerjaan pada anggota Komisi IX DPR RI di Gedung Nusantara I, Kompleks DPR RI, Jakarta pada Rabu, 11 Januari 2023. Agenda ini mulanya dilakukan secara tertutup, kemudian menjadi terbuka, lalu kembali menjadi tertutup. Tempo/Amelia Rahima Sari

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta -Komisi IX DPR RI menjelaskan alasan rapat kerja Perpu Cipta Kerja dengan Menteri Ketenagakerjaan atau Menaker Ida Fauziyah digelar tertutup.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Hal ini dijelaskan Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Charles Honoris. Menurutnya, substansi beleid tersebut bukan hanya berkaitan dengan ketenagakerjaan dan kementerian lain.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Karena itu Menaker meminta pendalaman dibuat tertutup agar bisa bebas menjelaskan. Kalau dibuat terbuka dan salah menjelaskan mengenai kebijakan kementerian lain kan enggak enak," kata Charles pada awak media di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu, 11 Januari 2023.

Hal ini diamini anggota Komisi IX DPR RI Krisdayanti. Menurut KD, sapaannya, Komisi IX mengakomodir keinginan Kemenaker yang merupakan mitra mereka supaya lebih leluasa menjawab.

"Ya karena memang mungkin juga kebutuhan dari kementerian sendiri untuk melibatkan para ahli lagi. Kalau tadi anggota memohon agar semua pihak lebih banyak dilibatkan. Pihak ketigalah untuk bisa dilibatkan dalam berkomunikasi lagi agar kegaduhan publik ini bisa teredam," beber KD.

Sebelumnya, Menaker Ida Fauziyah meminta rapat kerja digelar secara tertutup, setelah sebelumnya sempat digelar terbuka. Berdasarkan pantauan Tempo, rapat tersebut sudah digelar secara tertutup sejak awal.

Lalu, pada sekitar 11.00 WIB digelar secara terbuka dengan agenda penjelasan oleh Menaker Ida tentang Perpu Cipta Kerja di bidang Ketenagakerjaan. Usai menjelaskan, Ida meminta rapat dilanjut secara tertutup.

"Izin, Bapak Pimpinan. Sesungguhnya yang mendapatkan mandat untuk menjelaskan kepada DPR adalah kementerian lain, jika Bapak Ibu ingin melakukan pendalaman, mungkin akan lebih leluasa apabila rapat dilakukan secara tertutup," tuturnya.

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Amelia Rahima Sari

Alumnus Antropologi Universitas Airlangga ini mengawali karire jurnalistik di Tempo sejak 2021 lewat program magang plus selama setahun. Amel, begitu ia disapa, kembali ke Tempo pada 2023 sebagai reporter. Pernah meliput isu ekonomi bisnis, politik, dan kini tengah menjadi awak redaksi hukum kriminal. Ia menjadi juara 1 lomba menulis artikel antropologi Universitas Udayana pada 2020. Artikel yang menjuarai ajang tersebut lalu terbit di buku "Rekam Jejak Budaya Rempah di Nusantara".

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus