Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Konsentrasi Kerja Terganggu, Mungkin Ini 6 Penyebabnya

Ada berbagai hal yang dapat mengganggu serta merusak konsentrasi saat bekerja dan ini bisa mempengaruhi pekerjaan di kantor. Berikut di antaranya.

19 Agustus 2019 | 16.16 WIB

Ilustrasi orang  bekerja di kantor. shutterstock.com
Perbesar
Ilustrasi orang bekerja di kantor. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Mungkin Anda tipe orang yang sulit untuk bisa menikmati dan fokus pada pekerjaan dengan mudah. Ada banyak hal yang mengganggu konsentrasi saat bekerja, yang mengalihkan perhatian dari pekerjaan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Teknologi kian maju. Dalam dunia yang kompetitif ini, Anda tidak seharusnya terjebak dengan pekerjaan tunggal selama berjam-jam. Mencegah dan menghindari gangguan adalah salah satu tips yang dapat membantu memaksimalkan produktivitas saat bekerja di kantor.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ada berbagai hal yang dapat mengganggu serta merusak konsentrasi saat bekerja dan ini bisa mempengaruhi pekerjaan di kantor, termasuk teknologi serta gangguan fisik, psikologis, sosial dan mental. Berikut penjelasannya, dilansir dari Boldsky.

#Multitasking
Dengan kemajuan teknologi, multitasking telah menjadi kebiasaan yang bisa mematikan konsentrasi di tempat kerja. Selancar internet bisa membantu dalam pekerjaan kantor. Tapi, Facebook, WhatsApp, dan aplikasi lain telah membuat semua orang lupa pada kewajiban utamanya, yaitu bekerja. Teknologi Ponsel dan e-mail telah menjadi bagian dari kehidupan. Sulit untuk mematikan ponsel dan melewatkan e-mail karena ini adalah bagian dari pekerjaan kita sehari-hari. Untuk berkonsentrasi pada pekerjaan kantor lebih lama, cobalah untuk mengaktifkan mesin penjawab untuk ponsel dan cek email secara berkala.

#Kebosanan
Kurangnya minat pada pekerjaan adalah salah satu perusak konsentrasi terbesar saat bekerja. Jadi, cobalah melakukan pekerjaan yang disukai. Jika beberapa pekerjaan kantor mulai terasa membosankan, gunakan waktu tertentu untuk melakukannya. Atau, seringlah beristirahat untuk relaksasi dan berikan penghargaan untuk diri sendiri apabila berhasil menyelesaikan tugas yang menurut Anda monoton.

Ilustrasi ngantuk di kantor. Shutterstock.com

#Lapar dan ngantuk
Makanlah dengan baik dan tidur yang nyenyak. Kedua faktor ini mempengaruhi kemampuan untuk berkonsentrasi di tempat kerja. Minum banyak air putih merupakan salah satu tips bekerja di kantor yang sehat. Kantuk bisa menyebabkan depresi dan stres yang bisa berakibat pada masalah kesehatan. Jadi, tidur nyenyak dan makan makanan bergizi.

#Gangguan di tempat kerja
Untuk berkonsentrasi, Anda harus memiliki ketenangan pikiran. Jika tempat kerja dekat dengan jalanan yang sibuk yang mungkin mengganggu, cobalah untuk menutup semua pintu dan jendela. Keramaian di kantor juga menghambat kerja. Usahakan memberi tahu rekan bahwa Anda sedang sibuk dan tidak ingin diganggu.

#Masalah dengan rekan kerja
Seorang karyawan mungkin menghadapi berbagai masalah mengenai pekerjaan kantor. Jika Anda memiliki masalah, sulit untuk berkonsentrasi pada pekerjaan. Tinggalkan masalahnya dan jadilah produktif di tempat kerja. Jadikan pekerjaan lebih menyenangkan dengan mengidentifikasi apa yang Anda sukai di tempat kerja. Ini adalah salah satu tips kerja kantor yang positif.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus