Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Mengenal Tunjungan Plaza, Salah Satu Mall Terbesar di Surabaya

Tunjungan Plaza atau disingkat TP adalah pusat perbelanjaan terbesar kedua di Surabaya setelah Pakuwon Mall .

14 April 2022 | 12.23 WIB

Kobaran api muncul dari Tunjungan Plaza 5 yang terbakar di Surabaya, Jawa Timur, Rabu, 13 April 2022. Api membakar lantai 5 Tunjungan Plaza 5. ANTARA FOTO/Didik Suhartono
Perbesar
Kobaran api muncul dari Tunjungan Plaza 5 yang terbakar di Surabaya, Jawa Timur, Rabu, 13 April 2022. Api membakar lantai 5 Tunjungan Plaza 5. ANTARA FOTO/Didik Suhartono

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Mall Tunjungan Plaza 5 di Jalan Jenderal Basuki Rachmat, Kota Surabaya, Jawa Timur, mengalami kebakaran pada Rabu petang, 13 April, 2022. Beruntung api berhasil dipadamkan setelah Dinas PMK Surabaya mengerahkan 13 unit kendaraan pemadam kebakaran.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dikutip dari tunjunganplaza.com, Tunjungan Plaza atau disingkat TP adalah mall kedua setelah Pakuwon Mall di Surabaya. Plaza yang berdiri sejak 1986 itu memiliki enam bangunan utama yang saling berhubungan, yaitu Tunjungan Plaza 1, 2, 3, 4 ,5, dan terakhir adalah TP 6 yang diresmikan pada 2017 silam.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tunjungan Plaza terus berkembang sejak pembangunan pertamanya pada 1985. Awalnya, Tunjungan Plaza bernama Plaza Tunjungan. Pada 2007 berubah nama menjadi Tunjungan Plaza yang diikuti dengan perubahan logo mall dan perbaikan Tunjungan Plaza I dan II. Berikut adalah ke-enam bangunan Tunjungan Plaza yang saling berhubungan:

Tunjungan Plaza I

TP I adalah bangunan pertama dan terlama dari Tunjungan Plaza yang dibuka pada 15 Desember 1986. Pada 2007, dilakukan renovasi bangunan dengan menghilangkan lift kapsul dan merombak area foodcourt menjadi studio foodcourt yang lebih modern.

Tunjungan Plaza II

Bangunan ini terletak di antara Tunjungan Plaza I dan Tunjungan Plaza III. Bangunan ini mulai dibangun pada Juli 1990. Meskipun tidak sebesar bangunan sebelumnya, Tunjungan Plaza II menjadi bagian teramai di kawasan TP. Terdapat pusat fashion muslim dan musala terbesar di sini.

Tunjungan Plaza III

Tunjungan Plaza III menjadi bagian terluas dari TP yang dibuka sejak 1996. Tunjungan Plaza III memiliki jalan penghubung dengan Sheraton Hotels and Resorts dan Menara Kondominium Regency yang berada di Lobby TP3. Pada bagian tengah kawasan ini terdapat sebuah atrium besar yang dulu digunakan sebagai tempat bermain ice skating. Selain itu, TP3 juga menawarkan restoran berkelas yang ramai pengunjung

Tunjungan Plaza IV

Sesuai namanya, Tunjungan Plaza IV adalah bangunan ke empat yang dibangun dari Tunjungan Plaza. Dibuka pada 23 November 2001, bagian ini fokus pada lokasi kuliner dan pusat belanja fashion. Tampak pada bangunan TP4 terdapat Sogo Department Store yang terdiri dari tujuh lantai. Pada 2015 dibangun hotel di atas Tunjungan Plaza IV, yaitu Four Points by Sheraton.

Tunjungan Plaza V

Tunjungan Plaza V dibangun pada 2015 dan dibuka September 2015. Tunjungan Plaza V memiliki The Peak Residence yang terdiri dari 52 lantai dan menjadi gedung tertinggi di Surabaya saat ini. Tidak hanya itu, pusat perbelanjaan ini dijuluki sebagai Fashion Avenue lantaran memiliki beragam gerai fashion.

Tunjungan Plaza VI

Bangunan ini menjadi bagian terbaru dari Tunjungan Plaza. Di atasnya terdapat One Icon Residence yang sama-sama memiliki ketinggian 52 lantai. Selain itu, Tunjungan Plaza 6 juga meiliki Pakuwon Tower yang terdiri dari 40 lantai. Bagian dari pusat perbelanjaan yang beroperasi sejak 23 September 2017 ini terletak di sebelah TP 4 dan TP 6 yang juga terhubung langsung dengan TP 3 melalui jembatan penghubung di lantai 2.

Sebagian besar pengunjung akan merasa kebingungan saat membedakan keenam bangunan pusat perbelanjaan modern yang berada di tengah kota tersebut. Untuk itu, jika Anda pertama kali berkunjung ke Tunjungan Plaza, pastikan tidak sendirian ya.

RISMA DAMAYANTI

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus