Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - XL Axiata, SmartTel, dan Smartfren resmi mengumumkan merger menjadi XL Smart pada Selasa, 25 Maret 2025. Dalam jajaran komisaris XL Smart, terdapat nama mantan ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Arsjad Rasjid, hingga eks menteri luar negeri, Retno Marsudi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Bergabungnya Arsjad dan Retno dengan XL Smart merupakan keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) yang diselenggarakan masing-masing perusahaan sebelum merger. Merger ketiga perusahaan juga disepakati melalui RUPS-LB tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Informasi mengenai jabatan komisaris untuk Arsjad dan Retno disampaikan bos perusahaan pemilik SmartTel dan Smartfren, yaitu Chairman Sinar Mas Telecommunications & Technology Franky Oesman Widjaja. "Saya ingin memperkenalkan dulu, kami punya komisaris, ini Pak Arsjad, ketua saya di Kadin. Kemudian ada ibu eks Menteri Luar Negeri, Bu Retno," kata Franky dalam konferensi pers di Hotel JW Marriott, Jakarta seusai RUPS-LB tiga perusahaan yang bergabung menjadi XL Smart.
Franky mengumumkan XL Smart akan secara resmi merger dan mulai beroperasi pada 16 April 2025. "Kami berterima kasih sekali kepada pemerintah yang telah memberi restu kita dan juga semua rekan-rekan dari konsultan, khususnya juga dari direksi, komisaris kita dari XL Axiata dan juga Smartfren yang telah mendukung sehingga hari ini bisa kita betul-betul sudah dapat penggabungan saham bisa kami capai," ucap dia.
Dalam dewan direksi XL Smart, Arsjad akan menjabat sebagai Presiden Komisaris. Sementara itu, Retno diangkat menjadi Komisaris Independen. Berikut daftar lengkap jajaran komisaris XL Smart:
Presiden Komisaris: Arsjad Rasjid
Komisaris: Vivek Sood
Komisaris: L. Krisnan Cahya
Komisaris: Nik Rizal Kamil
Komisaris: Sean Quek
Komisaris: David R. Dean
Komisaris Independen: Retno Lestari Priansari Marsudi
Komisaris Independen: Robert Pakpahan
Komisaris Independen: Willem Lucas Timmermans
RUPS-LB PT XL Axiata Tbk, PT Smartfren Telekom Tbk, dan PT Smart Telecom juga telah menyepakati susunan direksi XL Smart setelah merger. Perusahaan baru itu bakal dipimpin Presiden Direktur dan Chief Executive Officer Rajeev Sethi.
Pilihan Editor: Retno Marsudi Beri Kejutan Ulang Tahun untuk Menlu Sugiono