Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Ulat sagu adalah jenis cacing yang dapat dimakan dan bermanfaat bagi kesehatan. Ulat ini kaya akan protein, asam amino, minyak, karbohidrat, dan mineral.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dilansir dari Pulse, berikut lima manfaat ulat sagu bagi kesehatan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
1. Menjaga kesehatan sistem pencernaan
Mengonsumsi ulat sagu dapat membantu mengurangi risiko perut kembung dan sembelit karena dapat melancarkan pencernaan. Hal ini karena ulat sagu mengandung serat yang meningkatkan metabolisme.
2. Sumber protein yang kaya
Mengonsumsi ulat sagu adalah cara yang bagus untuk menambahkan protein ke dalam makanan. Selain karena rasanya nikmat, ulat sagu juga mengandung kandungan protein tinggi serta hampir semua asam amino yang dibutuhkan oleh sistem tubuh untuk berfungsi normal.
3. Membantu menurunkan gula darah
Mengonsumsi ulat sagu juga dipercaya dapat membantu mengatur gula darah sehingga bagus untuk penderita diabetes.
4. Melawan infeksi mikroba
Ulat sagu juga memiliki sifat antimikroba sehingga dapat membantu melawan beberapa infeksi yang disebabkan oleh mikroorganisme. Selain itu, ulat sagu konon kaya akan zat besi dan seng. Ulat sagu banyak mengandung asam lemak seperti asam linoleat, asam palmitat, dan asam stearat yang digunakan untuk memproduksi obat.
5. Membentuk tulang dan gigi yang lebih kuat
Nutrisi penting lainnya dalam ulat sagu adalah mineral seperti kalsium dan magnesium. Keduanya penting untuk kesehatan gigi dan tulang serta membantu membuatnya lebih kuat.
Pilihan Editor: Ulat Sagu, Kuliner Ekstrem Khas Papua yang Kaya Protein