Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

Jenis Penyakit yang Sering Dialami Kucing Kampung

Penyakit yang paling banyak dialami kucing kampung adalah infeksi saluran kemih dan gangguan pencernaan. Ini sebabnya.

21 Februari 2023 | 20.28 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi kucing. Sxc.hu

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pemilik hewan peliharaan tentu harus memperhatikan kesehatan peliharaannya, termasuk kucing. Dan penyakit yang paling banyak dialami kucing kampung adalah infeksi saluran kemih dan gangguan pencernaan. Begitu kata direktur Royal Canin Indonesia, Andrian Donny.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Penyakit yang paling banyak diderita berdasarkan data kami adalah gangguan perkemihan. Kedua adalah gangguan pencernaan yang salah satu gejalanya adalah muntah dan diare," kata Donny.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Masalah metabolisme
Dokter hewan sekaligus manajer urusan perusahaan PT Royal Canin Indonesia, Novi Wulandari, menjelaskan kucing bisa terkena infeksi saluran kemih akibat infeksi dari luar atau masalah metabolisme tubuh yang kurang baik. Penyebab lain adalah kucing kurang minum. Umumnya, kucing enggan minum dari tempat yang kotor.

Karena itu, jika ingin membantu kucing yang sakit tidak cukup hanya dengan memberi makanan bernutrisi. Obat dan suplemen juga penting untuk memulihkan kembali kondisi kucing.

“Kalau di Royal Canin itu kita percaya pendekatannya itu secara menyeluruh. Misalnya, tidak hanya tentang nutrisi tapi juga bagaimana layanan medisnya. Misalnya obat-obatan dan suplemennya,” jelas Donny.

Disarankan juga untuk mencari tahu sumber penyakit hewan peliharaan agar tidak kambuh di masa yang akan datang.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus