Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Manfaat Minyak Wijen Mengurangi Nyeri dan Peradangan

Manfaat minyak wijen tak hanya untuk campuran makanan. Tapi, pun bermanfaat untuk pengobatan tradisional, seperti peradangan dan nyeri

19 Maret 2022 | 18.56 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi biji wijen. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Manfaat minyak wijen tak hanya berguna untuk campuran makanan. Tapi, pun bermanfaat untuk pengobatan tradisional, seperti peradangan dan nyeri. Mengutip WebMD, minyak wijen banyak mengandung antioksidan, seperti vitamin E, pitosterol, lignan, sesamol, dan sesaminol. Senyawa ini berguna mengatasi radikal bebas dalam tubuh penyebab peradangan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Minyak wijen mengandung asam lemak omega-3 dan omega-6, yang merupakan lemak tak jenuh ganda. Asam lemak esensial itu  mencegah beberapa penyakit penyebab inflamasi. Minyak wijen juga dapat membantu meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.

Khasiat minyak wijen

Mengutip Healthline, antioksidan merupakan zat yang mengurangi kerusakan sel tersebab radikal bebas. Paparan radikal bebas dalam sel tubuh menyebabkan peradangan dan penyakit. Minyak wijen juga bermanfaat mengurangi kerusakan sel dan menghambat senyawa seperti xanthine oxidase dan oksida nitrat, yang menyebabkan radikal bebas.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Healthline merujuk riset, minyak wijen mengurangi inflamasi, seperti produksi oksida nitrat. Menurut Centers for Disease Control., beberapa penelitian telah menemukan,stres oksidatif dan peradangan mempengaruhi penyakit jantung dan pembuluh darah.

Menurut National Center for Biotechnology Information, biji wijen mengandung asam lemak tak jenuh dalam jumlah tinggi yakni sekitar 83 persen hingga 90 persen. Lemak tak jenuh mengurangi kolestrol jahat penyebab peradangan

WILDA HASANAH

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus