Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

AirAsia Tebar Promo, Siapkan 15 Juta Kursi Gratis untuk Rute Penerbangan Internasional

AirAsia menyiapkan 15 juta kursi gratis yangdapat dibeli mulai besok 15 hingga 23 Februari 2025, untuk periode terbang 1 Juli 2025 sampai 15 Juni 2026

14 Februari 2025 | 22.50 WIB

Penerbangan perdana Indonesia AirAsia dengan kode QZ 526 dari Bandara Internasional Soekarno Hatta (CGK) mendarat dengan sukses di Bandara Internasional Kota Kinabalu (BKI) pada Selasa 6 Februari 2024, pukul 15.55   waktu setempat. TEMPO /JONIANSYAH HARDJONO
Perbesar
Penerbangan perdana Indonesia AirAsia dengan kode QZ 526 dari Bandara Internasional Soekarno Hatta (CGK) mendarat dengan sukses di Bandara Internasional Kota Kinabalu (BKI) pada Selasa 6 Februari 2024, pukul 15.55 waktu setempat. TEMPO /JONIANSYAH HARDJONO

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai penerbangan berbiaya hemat versi Skytrax AirAsia menyiapkan 15 juta kursi gratis pada promo di awal tahun ini. Promo terbang hemat untuk rute penerbangan internasional, dapat dibeli mulai besok 15 hingga 23 Februari 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Untuk periode terbang 1 Juli 2025 sampai 15 Juni 2026," ujar Head of Indonesia Affairs and Policy Indonesia AirAsia Eddy Krismeidi saat launching promo kursi gratis dan RedRun di GBK Jakarta, Jumat 14 Februari 2025. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Promo pertama di tahun 2025 ini bagian dari maskapai untuk mendukung pariwisata di Indonesia, dengan mengangkut wisatawan mancanegara ke Indonesia. Wisatawan bisa mendapatkan promo ini melalui website dan aplikasi AirAsia, untuk seluruh rute penerbangan internasional AirAsia group seperti AirAsia Malaysia, Indonesia Thailand, Singapura dan Filipina.

4,5 juta penumpang internasional

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik Indonesia, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia pada tahun 2024 mencapai 13,7 juta orang. Dalam mendukung pertumbuhan pariwisata nasional, Indonesia AirAsia berperan aktif dengan memperluas konektivitas melalui jaringan rute internasionalnya. Sepanjang tahun 2024, Indonesia AirAsia telah mengangkut lebih dari 4,5 juta penumpang internasional dari dan menuju Indonesia, termasuk 1,2 juta wisatawan mancanegara yang menjadikan Indonesia sebagai destinasi utama mereka.  

Komitmen ini sejalan dengan upaya memperkuat daya saing pariwisata Indonesia di kancah global. Dengan penambahan tujuh rute internasional baru di tahun 2024 diantaranya Jakarta-Kota Kinabalu, Jakarta-Bandar Seri Begawan, Bali-Kota Kinabalu, Bali-Phuket, Bali-Cairns, Bali-Hong Kong, dan Jakarta-Hong Kong. 

Tambah 5 rute internasional 

Eddy menambahkan, pada tahun 2025 ini Indonesia AirAsia menambah lima rute internasional dengan fokus utama pada wilayah Australia dan India. "Langkah ini merupakan bagian dari strategi ekspansi perusahaan untuk memperkuat jaringan penerbangannya di kawasan Asia dan Pasifik," kata Eddy. 

Rute baru tersebut di antaranya menjangkau dua destinasi utama di Australia, yaitu Denpasar-Darwin pada 22 Maret 2025, diikuti Denpasar-Adelaide yang direncanakan akan dibuka pada pertengahan tahun. Untuk mengoperasikan lima rute baru itu, kata Eddy, Indonesia AirAsia akan  menambah 5 pesawat sehingga akan ada 30 armada pesawat yang akan memperkuat penerbangan Indonesia AirAsia di tahun ini.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus