Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Pengacara kondang, Hotman Paris kehilangan kesabaran saat salah satu media online membuat promosi di akun Instagramnya yang mempertanyakan apakah dia telah menikahi siri penyanyi dangdut, Wika Salim. Ia pun memfoto tangkap layar media itu dan memberikan stempel, 'Hoax' di atas gambar itu. Foto itu selanjutnya diunggahnya di akun Instagramnya, Jumat, 6 November 2020.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Ampun deh siapa yang sebarkan berita bohong ini?? Kenapa nama Hotman kalian pakai untuk naikkan pansos anda-anda?? Hotman ke Bali kerja ngurus puluhan villa Hotman dan awasin project bar dan endorse klien! Hotman tidak kawin sirih! Makan sirih pernah anti corona," tulisnya melengkapi unggahannya itu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Unggahan semacam magnet untuk memviralkan berita di media sosial agar dibaca pun sudah dihapus oleh akun tersebut. Tak ada lagi promosi yang mempertanyakan apakah Hotman Paris memang telah menikahi Wika Salim.
Wika Salim menjaga tubuhnya tetap ideal dengan melakukan bermacam olahraga, salah satunya boxing. foto/instagram/wikasalim
Hotman mendapatkan dukungan dari kerabat dan sahabatnya. "Sabar ya Tulang. Luar biasa emang netizen iniii yaa," tulis Robinson Sinurat, seorang petani yang berhasil lulus master dari Columbia University di New York, Amerika Serikat.
Adapun Wika sudah sudah mengklarifikasi kabar itu. Seperti dikutip dari kanal Youtube Starpro Indonesia pada Kamis. 5 November 2020, ia membantah kabar bertemu dengan Hotman di Bali. "Malah enggak tahu ada Bang Hotman di sana. Saya enggak ketemu, netizen kan emang suka nyambung-nyambungin, biasalah," kata dia.
Berbeda dengan Hotman, Wika lebih kalem saat dipertanyakan soal kabar nikah siri itu. "Enggak bener, ya sudah santai saja. Namanya orang bikin cerita kan apa saja bisa," ujarnya.