Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

hiburan

Okupansi Hotel di Empat Kabupaten Capai 90 Persen selama Kejuaraan Aquabike 2024 di Danau Toba

Dampak kejuaraan aquabike 2024 juga dinikmati pengelola rumah makan serta penyedia layanan transportasi di sekitar tempat pelaksanaan kegiatan.

19 November 2024 | 11.29 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Aquabike Jetski World Championship 2024 yang digelar 13-17 November 2024 ikut mendorong pariwisata di sekitar Danau Toba, Sumatera Utara. Ajang internasional ini diikuti oleh ratusan pembalap dari 30 negara yang masing-masing membawa kru dan pendung.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Wakil Menteri Pariwisata Ni Luh Enik Ermawati mengatakan bahwa berdasarkan data yang dihimpun Kementerian Pariwisata untuk periode 11 - 17 November 2024, okupansi atau tingkat keterisian kamar di wilayah itu mencapai 80 - 90 persen di hotel dan homestay. Hotel dan homestay ini tersebar di empat kabupaten di sekitar Danau Toba yang menjadi tuan rumah acara, yaitu Kabupaten Karo, Kabupaten Dairi, Kabupaten Simalungun, dan Kabupaten Samosir.

"Event seperti ini membuka peluang usaha bagi pelaku pariwisata di Danau Toba, termasuk layanan penginapan, transportasi, dan kuliner," kata Ni Luh dikutip dari siaran pers Kementerian Pariwisata di Jakarta, Senin, 18 November 2024. 

Adapun kamar yang terisi sebanyak 1.780 unit atau 40,2 persen dari total 4.441 kapasitas kamar hotel dan homestay di sekitar Danau Toba selama penyelenggaraan event tersebut. Sementara untuk rumah makan dan restoran juga banyak terisi terutama di sekitar area venue Aquabike.

Dampak bagi UMKM Danau Toba

Dampak penyelenggaraan balap jetski dunia, ia mengatakan, juga dinikmati oleh pengelola rumah makan di sekitar tempat pelaksanaan kegiatan serta penyedia layanan transportasi.

"Kita semua berharap Danau Toba semakin mendunia dan semakin baik saat menjadi tuan rumah berbagai event sport tourism di tahun-tahun mendatang," kata Ni Luh.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Plt. Direktur Utama Injourney Maya Watono di Samosir mengatakan, kemeriahan kegiatan olahraga internasional yang dikemas dengan kearifan lokal bertajuk Pesta Rakyat memberikan dampak besar bagi UMKM setempat. Ini menjadi salah satu bukti bahwa penyelenggaraan event di sebuah destinasi wisata mampu menjadi daya ungkit yang signifikan bagi perekonomian sekitar.

"Termasuk penyelenggaraan Aquabike Jetski World Championship hari keempat di Kabupaten Samosir hari ini terbukti mampu mendorong geliat ekonomi daerah,” katanya.

Seorang pedagang makana dari Sibolga, Restiani, mengatakan bahwa penjualannya di event ini di luar perkiraan. "Walaupun sempat hujan tapi tetap ramai pembeli. Ini tahun kedua kami di event ini dan penjualan hari ini lebih baik dibanding pendapatan tahun lalu. Semoga event ini terus berlanjut dan kami bisa dapat terus berpartisipasi," katanya.

Aquabike Jetski World Championship 2024 mencakup berbagai kegiatan, termasuk balap jetski, pertunjukan seni dan budaya, hingga konser musik. Pertunjukan tarian Tortor Hata Sopisik yang melibatkan 1.375 pelajar di daerah sekitar Danau Toba ditampilkan untuk menghibur para kru, peserta, serta penonton kejuaraan.

ANTARA berkontribusi dalam penulisan artikel ini.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus