Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Dua pesohor, Boy William dan Giorgino Abraham dituding meng-endorse Covid-19 pasca mereka mengumumkan tertular virus corona. Mendapat tudingan klasik yang tidak mengenakkan, keduanya langsung memberikan tanggapan di Instagram Story mereka, Senin, 31 Januari 2022.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Boy menuliskan tanggapannya dengan singkat, padat, dan jelas di atas layar hitam. "Kenapa beberapa pada mikir gue kena covid itu settingan? untuk endorsements? Lol. Saya harap itu memang settingan endorsement. Covid itu menyebalkan, Man, tapi sayangnya Man, saya terinfeksi lagi," tulis Youtuber itu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Adapun aktor Giorgino Abraham mengungkapkan keheranannya atas tuduhan yang diberikan. "Gue benar-bener bingung sama orang-orang yang berpikir kalau gue yang terpapar covid ini adalah bagian dari endorsement," tulis dia mengawali ungkapan perasaannya.
Boy William. Foto: Instagram/@boywilliam17.
Menurut bintang di film Tersanjung the Movie ini, ia tak ambil pusing dengan tudingan itu. "Well itu adalah hak kalian sih untuk berpikiran seperti itu. Nggak masalah," tulisnya dengan menambahkan emotikon tertawa geli.
Giorgino menekankan, tak enak harus merasakan covid. Ia berharap orang-orang yang menuduhnya melakukan endorse terhadap covid, tak mengalami apa yang dideritanya saat ini. "Jangan sampai kalian harus ngerasain dulu apa yang gue rasain hanya untuk pembuktian kalian sendiri. Di manapun kalian berada, tetap aman."
Keduanya terpapar covid-19 bersamaan sebaran varian Omicron yang meningkat. Boy dan Giorgino mengabarkan mereka terinfeksi virus Corona berselang hari. Pada Ahad, 30 Januari 2022, Giorgino mengumumkan dirinya terpapar Covid-19. Sehari kemudian, giliran Boy William yang mengabarkan tertular virus itu lagi setelah tepat setahun lalu menderita dalam kondisi yang amat parah.
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.