Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Taylor Swift tampaknya mengungkap cerita tentang perpisahannya dengan aktor Inggris, Joe Alwyn, lewat lagu You're Losing Me. Lagu tersebut dirilis pada Jumat, 26 Mei 2023, tidak lama setelah kabar kandasnya hubungan Taylor Swift dengan Joe Alwyn.
Lagu yang memilukan itu merinci hubungan yang semakin terpisah secara bertahap, dengan bagian refrein, "my heart won't start anymore for you / cause you're losing me" yang artinya adalah "hatiku tidak akan mulai lagi untukmu / karena kamu akan kehilanganku".
Pada penggalan lirik lainnya juga tergambar bahwa Taylor Swift mempertimbangkan untuk mengakhiri romansa itu, bertanya pada dirinya sendiri untuk membuang hubungan yang telah terbangun lama atau tetap menyimpannya.
Curahat Hati Taylor Swift di Lagu You're Losing Me
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Taylor Swift menuliskan bahwa dirinya telah memberikan yang terbaik, termasuk empati tak berujung, menambahkan pula bahwa pasangannya, kini menyadari sesuatu yang berharga ketika telah kehilangan dalam lirik, "now you're running down the hallway / and you know what they all say, 'you don't know what you got until it's gone."
Penggemar Taylor Swift yang akrab disapa Swifties, juga berpikir bahwa liriknya menunjukkan bahwa dia ditolak dalam pernikahan, sebagaimana Taylor Swift menyindir bila dia adalah orang lain, dia juga tidak akan mau untuk menikahi dirinya sendiri, seseorang dengan gangguan 'people pleaser' atau yang selalu mengutamakan orang lain, meski itu merugikan diri sendiri.
"And I wouldn't marry me either / a pathological people pleaser / who only wanted you to see her," tulis Taylor Swift dalam lirik lagu You're Losing Me.
Kandasnya Hubungan Taylor Swift dan Joe Alwyn Setelah 6 Tahun
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pada April lalu, beredar kabar bahwa Taylor Swift dan Joe Alwyn telah putus setelah 6 tahun bersama. Keduanya tidak ada yang secara terbuka berbicara tentang perpecahan itu. Swifties berspekulasi bahwa Taylor Swift pertama kali mengisyaratkan status lajangnya ketika tampil di konser The Eras Tour pekan sebelumnya.
Dalam konser di Arlington, Texas pada 31 Maret 2023, Taylor Swift mengganti lagu Invisible String, sebuah lagu cinta yang menceritakan dirinya ditakdirkan untuk bersama Joe Alwyn, dengan The 1, sebuah lagu yang memilukan tentang bertanya-tanya apakah cinta yang hilang itu adalah yang tepat.
Sejak saat itu, Taylor Swift terlihat bersama Blake Lively, Gigi Hadid, dan personel band 1975, Matty Healy, yang sepertinya sedang dia kencani, menurut laporan Eonline.
Pilihan Editor: Deretan Pria yang Dekat dengan Taylor Swift, Terbaru Matty Healy