Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Pengacara kondang Hotma Sitompul dilaporkan oleh istrinya sendiri Desiree Tarigan ke Polres Jakarta Selatan. Desiree, yang merupakan ibu dari Bams eks Samsons, melaporkan Hotma atas dugaan menyebarkan fitnah perselingkuhan, pencemaran nama baik, dan penyerobotan lahan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Materi pelaporan Desiree Tarigan adalah video Hotma di media sosial yang menuding kedekatannya dengan seorang pria, yang belakangan diketahui bernama Calvino Samudra, seorang konsultan bisnis. Desiree memiliki bisnis kuliner dan fesyen Mamitoko Store.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Saya merasa dirugikan, sehingga membuat laporan di Polres Metro Jakarta Selatan," ujar Desiree dalam keterangan tertulis, Kamis, 8 April 2021.
Desiree Tarigan juga melaporkan Hotma Sitompul terkait penyerobotan tanah milik ibunya Muliana Tarigan. Lahan tersebut berada di Jalan Pangeran Antasari No 79.
Desiree menjelaskan Hotma telah menyerobot tanah itu sejak Februari 2021. "Hotma Sitompul diduga telah membangun pembatas tembok yang dahulu terbuat dari seng dan saat ini berupa tembok di atas lahan ibu saya Nyonya Muliana Tarigan tanpa seizin ibu saya," kata Desiree.
Dalam keterangan itu, Desiree juga mengklarifikasi beberapa tuduhan suaminya itu, salah satunya pergi ke Bali tanpa izin. Menurut Desiree, ia pergi ke Bali bersama putranya Bams eks Samsons setelah diusir dari rumah oleh Hotma.
Baca juga: Disinggung Hotma Sitompul, Kini Calvino Samudra Dipolisikan Kasus Penipuan
Desiree juga membantah tudingan Hotma Sitompul yang menyebutnya dekat dengan pria lain. Untuk menangani kasus pencemaran nama baik, pengusiran dan penyerobotan tanah itu, Desiree menyewa pengacara kondang Hotman Paris.