Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kriminal

Endang Dibekuk Densus 88 Antiteror, Rumahnya Masih Dijaga Ketat

Densus 88 Mabes Polri dan Polres Bogor masih melakukan pengamanan ketat di lokasi penangkapan Endang alias Abu Rafi (AR), terduga teroris di Cibinong.

18 Mei 2019 | 11.19 WIB

 Suasana lokasi penangkapan Endang alias Abu Rafi, 51 tahun di RT02 RW03, Kelurahan Nanggewer, Kecamatan Cibinong, Bogor, Sabtu 18 Mei 2019. TEMPO/ADE RIDWAN
Perbesar
Suasana lokasi penangkapan Endang alias Abu Rafi, 51 tahun di RT02 RW03, Kelurahan Nanggewer, Kecamatan Cibinong, Bogor, Sabtu 18 Mei 2019. TEMPO/ADE RIDWAN

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Bogor -Detasemen Khusus atau Densus 88 Antiteror Mabes Polri dan Polres Bogor masih melakukan pengamanan ketat di lokasi penangkapan Endang alias Abu Rafi (AR), 51 tahun, terduga teroris jaringan ISIS di RT02/ RW03 Kelurahan Nanggewer, Kecamatan Cibinong, Sabtu pagi menjelang siang, 18 Mei 2019.

Penjagaan ketat dilakukan di depan gang masuk rumahnya. Masyarakat maupun awak media yang hendak meliput pun dilarang memasuki lokasi.

Baca juga : Densus 88 Sita Bahan Bom dan Buku Jihad dari Terduga Teroris di Cibinong

Sebelumnya aparat Detasemen Khusus atau Densus 88 Antiteror Mabes Polri menangkap terduga teroris jaringan ISIS di Kelurahan Nanggewer, Kecamatan Cibinong, Jumat 17 Mei 2019 sore sekitar pukul 15.30

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Aparat kepolisian menyita bahan baku pembuat bom jenis Triacetontriperoxid atau TATP dan Nitrogliserin.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

“Ditemukan juga beberapa panci, paku-paku termasuk juga buku-buku pembuatan bom dan buku-buku doktrin jihadis di TKP,” kata Kapolres Bogor, Ajun Komisaris Besar, Andy M Dicky, Jumat 17 Mei 2019.

Baca juga :
Setelah 'Hijrah', Terduga Teroris di Cibinong Menjadi Tertutup

Lebih jauh Dicky mengatakan, barang bukti yang diamankan Densus 88 Antiteror yakni dua buah laptop, delapan buah senjata tajam, tiga buah handphone, dan satu pucuk pistol airsoftgun

Ade Ridwan Yandwiputra

Lulusan sarjana Ilmu Komunikasi di Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik, Institut Bisnis dan Informatika Kosgoro 1957. Memulai karier jurnalistik di Tempo sejak 2018 sebagai kontributor. Kini menulis untuk desk hukum dan kriminal

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus