Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kriminal

Polisi Kejar Pelaku Begal di Pulogadung yang Viral di Medsos

Empat orang terduga begal merampas sepeda motor milik seorang pedagang ayam di Jalan Kayu Putih Raya, Pulogadung, Jakarta Timur.

1 Agustus 2022 | 17.12 WIB

Ilustrasi begal motor. TEMPO/Gunawan Wicaksono
Perbesar
Ilustrasi begal motor. TEMPO/Gunawan Wicaksono

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Empat orang terduga begal merampas sepeda motor milik seorang pedagang ayam di Jalan Kayu Putih Raya, Pulogadung, Jakarta Timur. Kejadian ini terekam kamera pengawas dan viral di media sosial setelah diunggah akun @kabar.jaktim, Jumat, 29 Juli 2022.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Pulogadung Ajun Komisaris Heru Sugiarto mengatakan saat ini pihaknya sudah menerima laporan dari korban yang berinisial R. Setelah mendapat laporan tersebut, polisi pun melakukan olah tempat kejadian perkara (tkp).

 

"Kami sudah cek tempat kejadian perkara (TKP) dan korban sudah membuat laporan," kata Heru saat dikonfirmasi, Senin, 1 Agustus 2022.

 

Heru menjelaskan dari keterangan R diketahui kejadian bermula ketika korban pulang ke kediamannya yang berada di kawasan Pulogadung, Jakarta Timur. Pada saat kejadian, korban baru saja selesai mengantar ayam dari Pasar Kemayoran, Jakarta Pusat.

 

"Korban tukang ayam, ya, dia habis nganter ayam dari Pasar Kemayoran terus arah pulang ke Pulogadung dibegal oleh pelaku, diduga ada empat orang," kata Heru.

 

Heru melanjutkan korban disatroni oleh empat orang pelaku saat kejadian. Korban dipepet dan kemudian langsung dianiaya. Korban yang tak berdaya pun terpaksa melepaskan motor miliknya.

 

"Korban didorong terus diancam. Pelaku bawa sajam (senjata tajam), hanya diperlihatkan saja berupa pisau," tambahnya.

 

Lebih jauh, saat ini pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan dan memburu para pelaku. "Kami masih melakukan penyelidikan," ujarnya.

 

Pada video yang beredar terlihat empat pelaku dengan mengendarai dua motor menghentikan laju seorang pengendara. Tiba-tiba dua pelaku langsung turun dan menganiaya pengendara motor itu.

 

Salah satu pelaku begal kemudian merebut kendaraan milik pedagang ayam tersebut dan membawanya kabur.

 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus