Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kriminal

Polisi Tangkap Pelaku Pengeroyokan Driver Ojol di Mangga Besar yang Viral

viral di media sosial rekaman pengeroyokan pengemudi ojek online di rumah makan Gold Chick Lokasari, Mangga Besar, Jakarta Barat

23 Januari 2023 | 11.29 WIB

Tangkapan layar pengeroyokan di sebuah restoran di Mangga Besar, Taman Sari, Jakarta yang viral di media sosial. Foto: Instagram
Perbesar
Tangkapan layar pengeroyokan di sebuah restoran di Mangga Besar, Taman Sari, Jakarta yang viral di media sosial. Foto: Instagram

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Polisi menangkap para pelaku pengeroyokan sopir ojek online (Ojol) di Sawah Besar, Jakarta Barat, yang viral di media sosial.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kepala Kepolisian Sektor Taman Sari Ajun Komisaris Besar Rohman Yonky Dilatha mengatakan pihaknya menangkap lima pemuda pada Senin pagi, 23 Januari 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

"Korbannya luka-luka. Sementara baru (menangkap) lima orang. Masih pengembangan," kata Rohman, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin, 23 Januari 2023.

Menurut Rohman, kejadian berawal saat Putra, pengemudi GoJek, melintasi sebuah gang dengan membonceng penumpang. Rohman dikejar sejumlah pemuda di situ.

“Perempuan yang dibonceng itu diganggu sama pemuda di gang. Dia turun dari motor, tapi justru digebuk,” katanya.

Setelah digebuk. Putra melaporkan insiden itu ke rekan-rekannya di tempat mereka biasa berkumpul. Putra dan rekannya pun kembali menuju lokasi tempat kejadian perkara. Di sana mereka justru dihantam sama pemuda di gang itu. "Dia lapor ke posko Go-Jek. Diserang lagi malah kocar-kacir," ujar Rohman. Rohman menyesali karena korban tak melapor ke polisi, tapi justru memanggil teman di posko ojek online itu.

Rahman memastikan aksi kekerasan itu bukan dilakukan sejumlah gangster. Menurut dia, pelaku kekerasan terhadap tukan ojek itu anak di bawah umur.

Sebelumnya viral di media sosial rekaman pengeroyokan pengemudi ojek online  di rumah makan Gold Chick Lokasari, Mangga Besar, Jakarta Barat. Aksi kejahatan sekitar delapan remaja itu terekam kamera pengawas atau CCTV dan beredar di media sosial.

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus