Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Puasa-Puasin Berkarya di TIM, Rayakan Ramadan dengan Seni dan Kreativitas

Puasa-Puasin Berkarya di TIM 2025 menghadirkan seni, kreativitas, dan aksi sosial. Program ini mendukung Jakarta 500 dengan workshop, pameran, donor darah, pemeriksaan kesehatan, dan donasi selama Ramadan.

18 Maret 2025 | 17.37 WIB

Gedung Taman Ismail Marzuki (TIM). Dok. Jakpro
Perbesar
Gedung Taman Ismail Marzuki (TIM). Dok. Jakpro

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

INFO NASIONAL - Taman Ismail Marzuki (TIM) kembali menghadirkan inovasi dalam mendukung ekosistem seni dan budaya lewat acara Puasa-Puasin Berkarya di TIM selama 19–23 Maret 2025. Kegiatan ini menjadi wadah bagi seniman, kreator, dan komunitas untuk terus berkarya serta berbagi kebaikan di bulan suci.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sebagai bagian dari visi Jakarta menuju kota global, TIM konsisten mendorong lahirnya inisiatif kreatif yang mendukung perkembangan kota dalam Jakarta 500—proyeksi Jakarta sebagai pusat ekonomi, seni, dan budaya bertaraf internasional. "Puasa-Puasin Berkarya di TIM" menghadirkan ruang bagi pelaku seni untuk berkolaborasi, menampilkan karya terbaik, serta memperluas jejaring dalam ekosistem seni yang semakin kompetitif di tingkat global.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

“Kami ingin menjadikan TIM sebagai ruang inspiratif bagi seniman dan masyarakat dalam merayakan momen bulan Ramadhan dengan penuh makna. Puasa-Puasin Berkarya di TIM menggabungkan seni, kreativitas, dan kepedulian sosial dalam satu rangkaian acara yang menarik. Ini juga sejalan dengan visi Jakarta sebagai Kota Global yang terbuka terhadap inovasi dan kolaborasi lintas sektor,” ujar Anya Aprillia Christiana, Head of SBU TIM.

Rangkaian acara mencakup berbagai program interaktif, mulai dari workshop seni, pertunjukan, hingga aksi sosial. Di bidang seni dan kreativitas, tersedia workshop interaktif, pameran seni, serta tenant art yang menampilkan karya seniman dan UMKM. Program ini berlangsung pada 22–23 Maret 2025 di area drop-off Gedung Ali Sadikin, TIM.

Sedangkan di bidang sosial, terdapat kegiatan donor darah hasil kolaborasi dengan PMI Provinsi DKI Jakarta dan Pusat sejak 19 Maret 2025. Target donor darah mencapai 500 kantong per hari. Juga tersedia pemeriksaan kesehatan gratis pada 21–23 Maret 2025 melalui kolaborasi dengan RS Columbia Asia Pulomas.

Tak hanya itu, kegiatan donasi berlangsung sepanjang Ramadan pukul 15.00–20.00 WIB di Ruang Museum Koleksi, lantai 2 Gedung Trisno Soemardjo sebagai bentuk kepedulian sosial dalam semangat kebersamaan. Acara ini terbuka untuk umum dan menargetkan berbagai segmen audiens, mulai dari pecinta seni, keluarga, hingga masyarakat yang ingin berkontribusi dalam aksi sosial.

PT Jakarta Propertindo (Jakpro) turut berperan dalam mengelola dan mengembangkan TIM sebagai ruang kreatif yang inklusif dan berkelanjutan. Jakpro memastikan bahwa TIM tidak hanya menjadi tempat pertunjukan seni, tetapi juga pusat edukasi, kolaborasi, dan inovasi yang mendorong pertumbuhan industri kreatif.

Puasa-Puasin Berkarya di TIM juga mendapat dukungan dari berbagai sponsor, dengan PT Jakarta Oses Energi sebagai sponsor utama dan PT Nusantara Satria Agung sebagai sponsor pendukung utama.

Dengan kolaborasi dari berbagai pihak, Puasa-Puasin Berkarya di TIM diharapkan menjadi agenda tahunan unggulan yang semakin memperkuat peran TIM sebagai pusat seni dan budaya Jakarta, sekaligus mendukung transformasi kota menuju Jakarta 500.

Melalui pengelolaan TIM oleh Jakpro, Jakarta semakin memperkuat perannya sebagai Kota Global dengan infrastruktur dan program yang mendukung ekosistem seni serta budaya berkelas dunia.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai acara serta cara bergabung, kunjungi akun Instagram dan TikTok resmi @tim.cikini. (*)

Sandy Prastanto

Sandy Prastanto

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus