Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Mata uang suatu negara mencerminkan stabilitas ekonomi dan kekuatan pasar internasionalnya. Beberapa negara memiliki mata uang yang sangat kuat, menunjukkan stabilitas ekonomi mereka dan dominasi di pasar global.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ketika membahas mata uang dengan nilai tukar tertinggi di dunia, poundsterling dan dolar Amerika Serikat (USD) sering kali menjadi fokus utama. Namun, selain kedua mata uang tersebut, terdapat beberapa mata uang lain yang memiliki nilai tukar yang lebih tinggi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Berikut adalah deretan mata uang dengan nilai tukar tertinggi di dunia:
1. Dinar Kuwait
Mata uang dinar Kuwait menduduki peringkat tertinggi dalam daftar mata uang dengan nilai tinggi di dunia, di mana 1 KWD setara dengan US$ 3,26. Diperkenalkan pada 1960-an, dinar Kuwait pada awalnya diikatkan ke poundsterling Inggris. Terletak di Teluk Persia antara Arab Saudi dan Irak, Kuwait dikenal sebagai salah satu pengekspor minyak terkemuka di dunia, yang menjadi sumber utama kekayaannya.
2. Dinar Bahrain
Mata uang dengan nilai kedua tertinggi adalah dinar Bahrain, di mana 1 BHD setara dengan US$ 2,65. Dinar Bahrain mulai beredar pada 1965 dan dipatok terhadap dolar AS. Bahrain adalah sebuah negara kepulauan di Teluk Persia yang terletak di lepas pantai timur Arab Saudi. Seperti Kuwait, Bahrain juga menghasilkan sebagian besar pendapatan dari ekspor minyak dan gas.
3. Rial Oman
Mata uang rial Oman memegang peringkat ketiga dalam daftar mata uang terkuat di dunia. Diperkenalkan pada 1970-an, rial Oman diikatkan ke dolar AS, dengan nilai mencapai US$ 2,6 untuk setiap 1 rial. Oman terletak di antara Uni Emirat Arab dan Yaman, di ujung timur Semenanjung Arab.
Selain dikenal sebagai eksportir utama minyak dan gas, Oman juga memiliki sektor ekonomi yang berkembang pesat, termasuk pariwisata dan perdagangan internasional. Kekayaan alamnya, terutama minyak dan gas, telah menjadi pendorong utama pertumbuhan ekonomi negara ini.
4. Dinar Yordania
Yordania, sebuah negara di Timur Tengah, telah menghadapi tantangan pertumbuhan ekonomi yang lamban dan meningkatnya utang. Meskipun demikian, mata uangnya menempati peringkat keempat dalam daftar mata uang terkuat di dunia.
Dinar Yordania, yang mulai beredar sejak 1950, diikatkan ke dolar AS, dengan nilai setara US$ 1,41 untuk setiap 1 dinar Yordania. Meskipun Yordania mengalami beberapa kesulitan ekonomi, negara ini memiliki sektor pariwisata yang berkembang dan menjadi tujuan wisata populer di Timur Tengah.
Selain itu, Yordania juga terus berusaha untuk meningkatkan investasi dan diversifikasi ekonomi untuk memperkuat posisinya dalam perekonomian global.
5. Poundsterling Inggris
Menurut Bank Dunia, perekonomian Inggris adalah yang keenam terbesar di dunia. Poundsterling, mata uang Inggris, pertama kali diperkenalkan pada abad ke-15 sebelum mengalami desimalisasi pada 1971. Poundsterling menjadi salah satu alat tukar yang cukup kuat di dunia, menempati peringkat kelima. Saat ini nilai poundsterling setara dengan US$ 1,2. Meskipun Poundsterling telah mengalami fluktuasi nilai sepanjang sejarahnya, mata uang ini tetap menjadi salah satu yang paling penting dan stabil di dunia.
6. Dolar Kepulauan Cayman
Cayman adalah sebuah wilayah di Karibia yang berafiliasi dengan Inggris dan dikenal sebagai pusat keuangan internasional. Mata uang yang digunakan di Kepulauan Cayman, yaitu dolar Kepulauan Cayman (KYD), yang diperkenalkan pada 1970-an. Mata uang ini memiliki nilai yang kuat di tingkat global, menduduki peringkat keenam dengan nilai setara US$ 1,20 untuk setiap 1 KYD. Sebagai pusat keuangan lepas pantai yang penting, Kepulauan Cayman memiliki peran yang signifikan dalam pasar keuangan internasional.
7. Pound Gibraltar
Pound Gibraltar diperkenalkan pertama kali pada 1920-an dan memiliki nilai tetap terhadap pound Inggris. Setiap 1 Pound Gibraltar (GIP) memiliki nilai yang sama dengan US$ 1,20. Gibraltar, sebuah wilayah yang berlokasi di ujung selatan Spanyol, memiliki luas wilayah sekitar 2,6 mil persegi dan merupakan bagian dari wilayah Inggris.
VIVIA AGARTA FEBRIATI | DWI ARJANTO