Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Deretan Klub yang pernah Dibela Radja Nainggolan, Terbaru Bhayangkara FC

Klub mana saja yang pernah dibela Radja Nainggolan?

1 Desember 2023 | 08.57 WIB

Radja Nainggolan. Instagram
material-symbols:fullscreenPerbesar
Radja Nainggolan. Instagram

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Klub Liga 1 Bhayangkara FC mengontrak eks pemain AS Roma dan Inter Milan, Radja Nainggolan pada penutupan bursa transfer putaran kedua Liga 1 2023-2024. Radja Nainggolan pesepak bola profesional asal Belgia keturunan Batak.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ketua PSSI Erick Thohir mengapresiasi keputusan Radja Nainggolan bermain di Liga 1, dikutip dari Antara. "Saya apresiasi keputusan Radja Nainggolan. Kehadirannya di Liga 1 pastinya semakin membuat liga Indonesia ini semakin baik," katanya dalam keterangan tertulis, Kamis, 30 November 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Perjalanan karier pesepak bola Radja Nainggolan telah membawanya ke beberapa klub di Eropa. Klub mana saja yang pernah dibela Radja Nainggolan? 

1. AS Roma 

Dikutip dari Transfermarkt, Radja Nainggolan bergabung dengan AS Roma pada 2014 setelah memperkuat klub-klub seperti Piacenza, Cagliari, dan G. Beerschot U19. Di Roma, ia menjadi sosok kekuatan di lini tengah.

2. Inter Milan 

Pada 2018, Nainggolan pindah ke Inter Mila. Namun, cedera dan perubahan manajemen membuat perjalanan Nainggolan di Inter Milan tak seperti yang diharapkan.

3. Cagliari 

Meskipun masih menjadi bagian dari Inter Milan, Nainggolan dipinjamkan ke Cagliari pada 2019. Di sana, dia kembali menunjukkan kelasnya dan memberikan kontribusi yang berarti untuk klub yang pernah dia bela pada masa lalu. Setelah perjalanan singkatnya di beberapa klub, Nainggolan kembali ke Cagliari secara permanen pada 2021. 

4. RSC Anderlecht 

Nainggolan kemudian dipinjamkan ke RSC Anderlecht, klub asal Belgia, untuk musim 2020-2021. Di sana, performa dia bagus, namun hanya untuk sementara sebelum kembali ke Inter Milan.

5. SPAL

Klub terakhir yang diperkuat Radja Nainggolan sebelum ke Indonesia, yakni klub Serie C Italia, SPAL. Dia bergabung dengan SPAL pada Juni 2023 dengan status bebas transfer. Namun, kontrak itu telah berakhir sebulan setelahnya, yakni pada 1 Juli 2023. Setelah itu, ia berstatus tanpa klub. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus