Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Faktor yang Buat Bagnaia Juara di MotoGP Mandalika 2023

Francesco Bagnaia berhasil keluar sebagai juara di Grand Prix MotoGP Mandalika 2023 pada akhir pekan kemarin. Apa faktor yang buat Pecco bisa juara?

18 Oktober 2023 | 07.30 WIB

Francesco Bagnaia saat naik podium pertama di MotoGP Mandalika. (Foto: Ducati)
Perbesar
Francesco Bagnaia saat naik podium pertama di MotoGP Mandalika. (Foto: Ducati)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Francesco Bagnaia berhasil keluar sebagai juara di Grand Prix MotoGP Mandalika 2023 pada akhir pekan kemarin. Pembalap Ducati Lenovo Team tersebut  mampu naik 12 peringkat dari posisi awal balapannya, yakni P13.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Meski tidak diunggulkan, Bagnaia membuat awal yang bagus dan sukses naik ke urutan keenam di akhir lap pembuka MotoGP Mandalika. Ia kembali naik tiga peringkat saat memasuki lap ke-3 di belakang Jorge Martin (Pramac Racing Team) dan Maverick Vinales (Aprilia).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Alhasil Bagnaia mampu menyalip kedua pembalap di depannya dengan margin kemenangan sebesar 0,3 detik. Pembalap yang akrab disapa Pecco tersebut menjelaskan beberapa faktor yang membuatnya mampu menjadi pemenang di Sirkuit Mandalika.

“Saya menjaga ban saya kemudian ketika saya melihat lap tersisa, saya hanya mencoba mendorong lagi untuk menempatkan saya di depan. Menang di sini, dan mulai dari P13 sangat bagus. Sekarang saya siap untuk berjuang sampai akhir seperti biasa,” kata dia.  

Bagnaia mengaku senang bisa menorehkan kemenangan di MotoGP Mandalika 2023. Menurut dia, pabrikan Ducati Lenovo Team melakukan pekerjaan yang luar biasa di Sirkuit Mandalika.

“Di pemanasan saya sangat senang dengan apa yang mereka (tim) lakukan, dan dalam balapan, kami menang lagi akhirnya. Karena sudah lama tidak menang setelah kecelakaan di Barcelona. Saya sangat bangga dengan tim dan kru saya,” ujar Pecco.

Kemenangan di Sirkuit Mandalika membuat Bagnaia memantapkan posisinya di puncak klasemen MotoGP sementara dengan raihan 346 poin. Dirinya unggul 18 angka dari rival terdekatnya, Jorge Martin.

Sementara itu, rekan setim Bagnaia di Ducati Lenovo Team, Enea Bastianini juga menuai hasil positif di MotoGP Mandalika 2023. Pembalap berkebangsaan Italia tersebut mampu finis di posisi 10 besar, tepatnya di urutan ke-8.

Ini menjadi poin pertama yang diraih Enea Bastianini sejak Grand Prix Catalunya pada 3 September 2023. Kini Enea Bastianini masih berada di posisi ke-20 klasemen MotoGP sementara dengan membukukan 36 poin.

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Rafif Rahedian

Rafif Rahedian

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus