Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Jadwal Live MotoGP Barcelona 2024 Minggu 17 November: Begini Skenario Jorge Martin dan Francesco Bagnaia untuk Menjadi Juara Dunia

Jadwal balapan utama MotoGP Barcelona 2024, Minggu, 17 November 2024, akan menjadi klimaks. Jorge Martin dan Francesco Bagnaia berebut gelar.

17 November 2024 | 04.55 WIB

Jorge Martin dan Francesco Bagnaia. (Foto: Red Bull Content Pool)
Perbesar
Jorge Martin dan Francesco Bagnaia. (Foto: Red Bull Content Pool)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal balapan utama MotoGP Barcelona 2024 di Sirkuit Catalunya pada Minggu, 17 November 2024, akan menjadi klimaks. Jorge Martin dan Francesco Bagnaia akan berebut gelar juara dunia dalam balapan terakhir yang disebut seri MotoGP Solidaritas Barcelona ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Keduanya sama-sama masih berpeluang juara setelah melewati balapan sprint. Bagnaia menjuarai sprint race sekaligus menggagalkan pesta juara Jorge Martin, yang finis ketiga.

Hasil itu membuat keunggulan Martin terpangkas. Ia kini hanya unggul 19 poin atas Bagnaia, dengan balapan terakhir menjanjikan maksimal 25 poin.

Dengan posisi saat ini, Martin masih dalam posisi sangat diuntungkan. Pembalap Prima Pramac Racing ini hanya perlu finis di posisi sembilan teratas untuk menjadi juara dunia, tak peduli apapun hasil yang diraih Bagnaia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Adapun Bagnaia baru bisa juara bila dua syarat terpenuhi. Ia harus juara dan Martin finis di posisi ke-10 atau lebih rendah. Ia juga bisa menjadi juara dengan finis kedua asalkan Jorge Martin gagal finis.

Dalam balapan nanti Bagnaia akan start dari posisi terdepan. Sedangkan Martin berada di posisi keempat di grid start.

Bagnaia, dari tim pabrikan Ducati Lenovo Team, akan berjuang mempertahankan gelarnya, setelah mengklaim kejayaan dalam dua musim terakhir. Sedangkan Martin berjuang untuk meraih gelar pertamanya. Ia kalah pada hari terakhir musim lalu dari Bagnaia.

Mereka memiliki mesin yang setara tahun ini, meskipun dengan Martin memperkuat satelit Ducati.

Martin akan membawa plat nomor 1 ke Aprilia tahun depan jika ia memenangi gelar. Ia memilih keluar dari Ducati setelah ia diabaikan, demi Marc Marquez, untuk kursi resmi tahun 2025.

Jadwal MotoGP Barcelona 2024

Minggu, 17 November 2024
Warm up: 15.40 WIB
Race: 20.00 WIB (24 lap) -- live Trans7.

Klasemen MotoGP 2024

1. Jorge Martin (Prima Pramac): 492
2. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo): 473
3. Enea Bastianini (Ducati Lenovo): 377 
4. Marc Marquez (Gresini): 372 
5. Pedro Acosta (Red Bull Gasgas): 209.

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus