Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Kompetisi car tuning Indonesia, BlackAuto Battle 2023 telah digelar di Kota Surabaya pada Sabtu, 1 Juli 2023. Terhitung, ada 130 peserta yang mengikuti ajang perang modifikasi di East Region.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Surabaya menjadi kota kedua yang menggelar BlackAuto Battle setelah sebelumnya berlangsung di Serpong, Tangerang, Jawa Barat. Kota Pahlawan dipilih karena animo pecinta otomotifnya dinilai cukup besar.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Lokasi acara di Grand City Surabaya memang terbilang sangat strategis karena berada di jantung pusat kota dan cuma berjarak ratusan meter saja dari kantor Walikota dan kantor Gubernur Jawa Timur,” kata perwakilan pelaksana event, Boy Prabowo.
“Apalagi sebagai kota terbesar kedua di Indonesia setelah Jakarta, kota ini juga dihuni banyak sekali para automotive enthusiast, khususnya yang suka dengan modifikasi," tambah dia dalam keterangan resminya.
Kompetisi BlackAuto Battle 2023 sendiri dibagi menjadi dua kelas besar, yakni Culture dan Contest Car. Kelas Culture mewakili genre modifikasi yang proper, good looking, dan Fashionable. Sedangkan Contest Car genrenya lebih progressive.
"Di seri kedua alias East Region kali ini banyak terjadi kejutan yang semakin mengukuhkan BlackAuto Battle sebagai event tuner atau modifikasi bergengsi di negeri ini. Salah satunya adalah hadirnya tiga mobil racikan tuner Jepang asli, yakni Nissan GTR HKS Version, Mitsubishi EVO IX JUNE dan Nissan Skyline R34 MINES," jelas Boy.
Selain itu, BlackAuto Battle 2023 juga menghadirkan berbagai kompetisi lainnya terkait dunia modifikasi. Ajang ini menyuguhkan satu-satunya engine performance show di Indonesia melalui BlackAuto Dynotest.
"Ada record breaker di BlackAuto Dynotest yang berlangsung di Surabaya. Di mana pada kelas diesel battle salah satu mobil peserta mencatat kekuatan tenaga puntir mesin hingga 317 hp on wheel," ujar Boy.
“Keseruan juga terjadi pada Black Out Loud kelas SQ dan SPL, di mana poin yang diraih peserta begitu ketat pada asosiasi EMMA-MECA-CAN dengan raihan dB untuk SPL tembus hingga 158dB," tutup dia.
Nantinya ada tiga peserta yang terpilih dari ajang BlackAuto Battle Surabaya untuk masuk ke babak Final Battle 2023. Mereka akan bertarung dengan tiga besar dari beberapa region lainnya.
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto