Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Motor

Selang Rem Sepeda Motor pun perlu Perawatan Rutin

Fungsi selang menghubungkan dua bagian utama dari rem, yaitu slave silinder dan master silinder.

20 Desember 2021 | 17.12 WIB

Ilustrasi rem cakram sepeda motor. Januari 2018. TEMPO/Wawan Priyanto
Perbesar
Ilustrasi rem cakram sepeda motor. Januari 2018. TEMPO/Wawan Priyanto

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Selang rem merupakan komponen penting dari sistem pengereman sepeda motor. Komponen itu penting untuk memaksimalkan fungsi rem cakram kendaraan bermotor. Sistem pengeraman dibagi menjadi beberapa bagian penting, yaitu master rem, cakram, minyak rem,dan selang. Demi kenyamanan berkendara, maka selang rem perlu perawatan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Fungsi selang menghubungkan dua bagian utama dari rem, yaitu slave silinder dan master silinder. Saking pentingnya selang rem motor, segera cek jika terasa keanehan saat mengerem. Kejadian yang harus diantisipasi seperti rem blong terjadi akibat selang tidak terawat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Berikut cara perawatan selang rem sepeda motor dikutip dari laman Suzuki:

  • Pemeriksaan rutin selang rem

Pengecekan selang untuk mengantisipasi kebocoran, retak, rusak, maupun aus. Cara memeriksanya cukup mengecek ketinggian cairan rem. Jika di bawah garis batas, tambah cairan rem sampai sesuai ketentuan.

  • Cairan rem

Selang rem mengandalkan cairan untuk menggunakan fungsinya. Tanpa cairan ini, selang tidak bisa berfungsi secara tepat. Sebaiknya, periksa cairan setiap menyentuh selisih 2.500 kilometer. Selang rem sebaiknya diganti setiap setiap empat tahun sekali.

  • Jarak tuas

Selanjutnya menyetel jarak main tuas rem. Posisi jarak inilah yang harus dijaga. Cara menyetel jaraknya bisa memutar bagian mur rem hingga 15 milimeter sampai 25 milimeter

  • Kampas

Sepeda motor dilengkapi indikator yang menunjukkan batas pemakaian kampas rem. Pemeriksaan kampas penting untuk memastikan sistem pengereman bisa benar-benar maksimal setelah perawatan selang rem.

PRIMANDA ANDI AKBAR 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus