Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mobil

Semarang Car Meet-up Hadir 26 Maret, Jadi Rangkaian Agenda IMX 2022

Rangkaian agenda IMX 2022, Semarang Car Meet-up bakal diselenggarakan di Pantai Marina, Semarang pada Sabtu, 26 Maret 2022.

23 Maret 2022 | 10.40 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Rangkaian agenda IMX 2022. (Foto: IMX)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Semarang Car Meet-up dikabarkan bakal diselenggarakan di Pantai Marina, Semarang pada Sabtu, 26 Maret 2022. Kegiatan ini pun merupakan rangkaian road to Indonesia Modification Expo and Lifestyle Expo atau IMX 2022.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Nantinya gelaran Semarang Car Meet-up bakal digelar pada pukul 08.00-13.00 WIB pada akhir pekan nanti. Bagi para car enthusiast yang ingin hadir di acara ini, diminta untuk melakukan registrasi terlebih dahulu sebelum 24 Maret 2022.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

IMX Project Director Andre Mulyadi menjelaskan alasan mengapa acara ini digelar di Semarang. Menurutnya, Kota Semarang adalah titik tengah berkumpulnya para pecinta otomotif di Pulau Jawa. Andre pun memastikan bahwa acara ini akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

“Tim IMX sejauh ini sudah menyiapkan lokasi acara di De Segara, Pantai Marina, Semarang, serta mengolah area tersebut dengan beberapa program menarik dan menyuguhkan gelaran Meet-up pertama bersama Garasi Drift dan para komunitas yang diharapkan dapat membawa angin segar bagi industri otomotif dan kreatif seputaran Jawa Tengah dan Jawa Timur,” kata Andre.

Lebih lanjut Andre menjelaskan bahwa Semarang Car Meet-up merupakan upaya mengaktivasi ruang berkumpul positif anak muda untuk mengapresiasi industri otomotif dan gaya hidup. Nantinya acara ini akan mencakup komunitas, industri pabrikan mobil, produsen aftermarket, sampai para modifikator lokal.

Selain Semarang Car Meet-up, rangkaian road to IMX 2022 sendiri juga menghadirkan beberapa agenda lainnya, seperti Community Meet-up, Aftermarket Coaching Clinic, IMX Masterclass, IMX Pop Up Market, dan Kalcer Dresscode.

“Tentunya kami akan terus memberikan apresiasi tinggi dan juga terus mendorong industri modifikasi aftermarket Jawa Tengah dan Jawa Timur dalam gelaran Road to IMX series kedua ini. Ini bentuk nyata kami juga dari asosiasi di NMAA untuk terus memberikan ruang kreatif bagi anak-anak muda untuk terus berdampak di industri otomotif Nasional,” lanjut dia.

Sekedar informasi, acara puncak IMX 2022 ‘The Indonesian Kalcer’ akan berlangsung di Hall A Jakarta Convention Center (JCC) pada 1-2 Oktober 2022. Nantinya akan menghadirkan 50 mobil modifikasi terbaik Indonesia hasil kurasi para kurator dunia dalam IMX NMAA.

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus