Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

politik

Debat Pilkada, Andika Perkasa Janji Hilangkan Kemiskinan di Jawa Tengah

Andika Perkasa berjanji akan membuka akses sumber daya akonomi, pendidikan, dan kesehatan untuk warga miskin.

20 November 2024 | 21.24 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Semarang - Pasangan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi berjanji akan menekan angka kemiskinan di Jawa Tengah hingga nol persen jika terpilih. Janji itu mereka sampaikan ketika menyampaikan visi-misi dalam Debat Publik Ketiga di Muladi Dome Kota Semarang pada Rabu, 20 November 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jika terpilih, mereka juga berjanji, pertumbuhan ekonomi di Jawa Tengah akan mencapai 6 sampai 6,5 persen. "Kami merasa optimistis bisa dilakukan karena berbagai program yang kami tawarkan," kata Andika.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Menurut dia, kini masyarakat miskin di Jawa Tengah sebanyak 10,48 persen atau sekitar 3,7 juta. Andika berjanji akan membuka akses sumber daya akonomi, pendidikan, dan kesehatan untuk warga miskin.

Sementara pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin berjanji akan menggratiskan asuransi kesehatan 100 persen jika terpilih. "Satu tahun pertama kami akan tuntaskan asuransi kesehatan gratis bagi warga miskin 100 persen," kata calon wakil gubernur nomor urut 2, Taj Yasin.

Dia juga berjanji akan memberikan beasiswa untuk warga miskin berpresrtasi. "Kami akan berikan beasiswa santri dan siswa berprestasi. Kami akan sekolahkan ke kampus-kampus favorit yang ada di dalam negeri maupun luar negeri," ujarnya.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus