Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

politik

Dog-dog dan Angklung Tandai Pembukaan Pimnas 36 di Unpad, Karya Poster Awali Lomba

Kompetisi berlangsung di kampus Universitas Padjadjaran atua Unpad, Jatinangor, Sumedang sejak 26 hingga 30 November 2023.

27 November 2023 | 10.24 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta -Pemukulan alat musik tradisional Sunda yaitu dog-dog dan permainan angklung menandai pembukaan acara Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional atau Pimnas yang ke-36. Kompetisi berlangsung di kampus Universitas Padjadjaran atua Unpad, Jatinangor, Sumedang sejak 26 hingga 30 November 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Peserta yang hadir sebanyak 2.411 orang bersama 475 dosen pendamping dan 117 official,” kata Ketua Umum Pimnas 2023 Arief S. Kartasasmita, Senin, 27 November 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Menurut Arief yang juga Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Unpad itu, para peserta terbagi menjadi 525 kelompok Program Kreativitas Mahasiswa atau PKM 2023. Mereka berasal dari 106 perguruan tinggi di Indonesia. Mereka yang lolos ke Pimnas merupakan tim hasil seleksi dari 5.102 PKM yang didanai pemerintah.

Sementara dari keterangan Sekretaris tim juri Pimnas Putu Gde Ariastita, jumlah peminat lomba mencapai 47.810 proposal. Kemudian yang mendapat insentif atau pendanaan sebanyak 1.691 tim. Hingga yang lolos ke ajang Pimnas yaitu 525 kelompok PKM. “Akhirnya hanya 1,1 persen saja yang sampai pada tahap Pimnas,” katanya saat acara technical meeting secara daring, Minggu 26 November 2023.

Pada hari pertama Pimnas akan diawali dengan penilaian juri terhadap poster karya peserta. Sedangkan lomba utama yaitu presentasi hasil karya ilmiah, mulai berlangsung Selasa, 28 November 2023. 

Peserta kompetisi Pimnas adalah kelompok mahasiswa yang mendapatkan pendanaan Program Kreativitas Mahasiswa atau PKM 2023. Asal kampusnya antara lain, UGM, IPB, ITS, UPI, Unpad, ITB, UI, dan beberapa kampus politeknik negeri. Dari kampus swasta seperti Universitas Muhammadiyah di berbagai daerah, Universitas Gunadarma, Unjani, Satya Wacana, Universitas Telkom, dan Pertamina.

Kategori lomba presentasi berdasarkan beberapa bidang, yaitu Riset Eksakta, Riset Sosial Humaniora, Kewirausahaan, Pengabdian Kepada Masyarakat, Penerapan Iptek, Karsa Cipta, Karya Inovatif, Video Gagasan Konstruktif, dan Gagasan Futuristik Tertulis (PKM-GFT). 

Tim terbaik akan mendapatkan penghargaan setara emas, perak, dan perunggu, dari hasil yang diperoleh berdasarkan penilaian tim juri. Selain itu ada penghargaan Peserta Terfavorit bagi tim non-juara. Sedangkan juara umum Juara umum ditetapkan berdasarkan angka tertinggi nilai Pimnas yang diperoleh kontingen peserta suatu perguruan tinggi. 

Kegiatan Pimnas dilakukan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia yang bekerja sama dengan Unpad, Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, dan Direktorat Akademik Pendidikan Tinggi Vokasi.  Pimnas yang berawal dari Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) dan Lomba Karya Inovatif Produktif (LKIP) mahasiswa pertama kali digelar di Universitas Indonesia pada 1988. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus