Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Istana Minta Maaf, Ini Kronologi Open House Jokowi Ricuh

Istana meminta maaf karena tak bisa mengakomodasi semua warga yang mengikuti acara open house Jokowi.

10 April 2024 | 15.32 WIB

Suasana open house Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Ibu Negara Iriana dengan pejabat serta warga di Istana Negara, Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
material-symbols:fullscreenPerbesar
Suasana open house Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Ibu Negara Iriana dengan pejabat serta warga di Istana Negara, Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Istana Kepresidenan merespons kekisruhan acara open house Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Negara pada Rabu siang, 10 April 2024. Kepala Biro Protokol Sekretariat Presiden Yusuf Permana menyatakan Istana memahami bahwa antusiasme masyarakat yang hadir tinggi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Namun, Yusuf mengatakan Istana sudah menyampaikan bahwa ada keterbatasan waktu termasuk persiapan salat zuhur. “Kami mohon maaf apabila tidak dapat mengakomodasi kehadiran semua masyarakat,” kata dia melalui pesan singkat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kericuhan saat open house terjadi saat warga merangsek masuk ke kompleks Istana pada pukul 11.20 WIB. Mula-mula warga menerobos masuk kantor Kementerian Sekretariat Negara, Jalan Veteran, Jakarta Pusat. Mereka menabrak papan pembatas yang dipasang petugas keamanan. Pembatas tersebut pun jebol.

Warga lalu masuk ke dalam kompleks Istana tanpa mengikuti arahan protokoler. Mereka tak ikut skrining dan melewati pintu detektor begitu saja. Para tamu juga membawa semua barang bawaan, termasuk telepon seluler yang sebenarnya dilarang dibawa masuk.

Sejumlah warga kemudian berkumpul di depan pintu masuk ruang tamu Istana untuk bertemu Jokowi. Namun, petugas keamanan yang berjaga di depan pintu tak mengizinkan warga masuk.

Karena tak berhasil menuju ruang silaturahmi dan bersalaman dengan Jokowi, warga langsung menghampiri tenda tempat pembagian sembako. Bansos ini seharusnya dibagi-bagikan pihak Istana untuk warga yang sudah bersalaman dengan Jokowi. Warga menyerbu tenda dan menggulingkan meja yang terdapat di dekat tenda itu. 

Yusuf tak menjawab ketika ditanya apakah ada korban terluka atau pingsan dalam insiden siang tadi. Tetapi, dia memastikan kericuhan ini akan menjadi evaluasi bagi Istana untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Sekretariat Presiden membedakan akses masuk acara open house bagi pejabat dan warga. Berbeda dengan pejabat, masyarakat yang ingin masuk halaman Istana Negara harus mendaftar terlebih dahulu di sekitar gedung Kementerian Sekretariat Negara untuk bisa masuk antrean.

Ketika memasuki halaman Istana, pejabat dan warga masuk satu barisan yang sama untuk bersalaman dengan Jokowi. Open house berakhir sekitar pukul 11.00 WIB. 

Daniel Ahmad Fajri

Bergabung dengan Tempo pada 2021. Kini reporter di kanal Nasional untuk meliput politik dan kebijakan pemerintah. Bertugas di Istana Kepresidenan pada 2023-2024. Meminati isu hubungan internasional, gaya hidup, dan musik. Anggota Aliansi Jurnalis Independen.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus