Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Pendidikan

SBM ITB Buka Kampus Merdeka Technopreneurship Track, Biaya Perkuliahan Gratis

Sekolah Bisnis dan Manajemen ITB mengundang mahasiswa dari seluruh kampus di Indonesia untuk mengikuti program Kampus Merdeka Technopreneurship Track

19 November 2021 | 08.30 WIB

Sekolah Bisnis Manajemen Institut Teknologi Bandung (SBM ITB) menggelar syukuran wisuda kelulusan mahasiswa memanfaatkan teknologi virtual reality (VR), Sabtu 14 November 2020. Teknologi VR tersebut mengalami kustomisasi dari normalnya digunakan untuk perkuliahan.
Perbesar
Sekolah Bisnis Manajemen Institut Teknologi Bandung (SBM ITB) menggelar syukuran wisuda kelulusan mahasiswa memanfaatkan teknologi virtual reality (VR), Sabtu 14 November 2020. Teknologi VR tersebut mengalami kustomisasi dari normalnya digunakan untuk perkuliahan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sekolah Bisnis dan Manajemen Institut Teknologi Bandung mengundang mahasiswa dari seluruh kampus di Indonesia untuk mengikuti program Kampus Merdeka Technopreneurship Track SBM ITB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Program ini merupakan bagian kebijakan Merdeka Belajar dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, yang memberikan kesempatan bagi mahasiswa di seluruh Indonesia untuk mengasah kemampuan mendirikan dan menjalankan bisnis berbasis teknologi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Director of MBA Program Jakarta Campus The SBM ITB, Yudo Anggoro mengatakan, program ini terbuka bagi mahasiswa S1 aktif seluruh Indonesia, tingkat 3 dan 4.

"Kami baru memulai semester ini. Jadi lewat program ini, mahasiswa di seluruh Indonesia berkesempatan belajar di ITB," ujar Yudo saat menjadi pembicara dalam program Fellowship Jurnalisme Pendidikan Batch 3 yang digelar Gerakan Wartawan Peduli Pendidikan (GWPP) bekerja sama dengan Paragon Technology and Innovation, Selasa, 16 Oktober 2021.

Semua pendaftar yang masuk akan melewati proses seleksi dan wajib menyertakan proposal bisnis. "Proposalnya ya minimal sudah ada ide bisnis hingga timeline capaian dalam setahun ke depan," ujar Yudo.

Program ini akan berlangsung selama satu semester dengan format perkuliahan dan praktik bisnis secara langsung. Sebagian besar kegiatan akan dilaksanakan secara virtual (online), namun tidak menutup kemungkinan untuk dilakukan tatap muka (offline). Seluruh kegiatan juga dilaksanakan tanpa dipungut biaya.

SBM ITB menyediakan dua jalur program. Pertama, Business Initiation Track untuk mahasiswa yang baru akan membangun usaha. Kedua, Business Acceleration Track bagi yang sudah menjalankan usaha.

Lewat program ini, mahasiswa berkesempatan mendapat dana hibah, internship di start-up, mentor dan coach professional, serta benefit lainnya.

SBM ITB secara resmi didirikan pada 2003 dan telah memiliki lima program studi, yakni; Sarjana Kewirausahaan, Sarjana Manajemen, Magister Administrasi Bisnis, Magister Sains Manajemen dan Doktor Sains Manajemen. SBM ITB merupakan kampus pertama di Indonesia yang memiliki Prodi Sarjana Kewirausahaan. Prakarsa ITB ini diharapkan menjadi jawaban terhadap tantangan bangsa mengembangkan kewirausahaan untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus