Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Etalase

Berita Tempo Plus

Etalase

6 Juni 2005 | 00.00 WIB

Etalase
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Notebook Cantik

Perangkat komputer Tulip E-Go ini memang spesial dirancang bagi perempuan bergaya yang berduit. Dalam notebook ini, misalnya, ada ribuan berlian dengan total 80 karat yang ditatahkan di atas lempengan platina paladium solid. Di atas logo bunga tulip, dipasang pula batu rubi. Harga notebook tersebut sekitar Rp 3,37 miliar (US$ 355 ribu) per unit.

Notebook buatan Tulip ini juga memiliki lapisan luar yang dapat diganti sesuai dengan keinginan dan mood penggunanya, mirip kover ponsel. Bahannya bervariasi, ada kayu, kulit, logam, bahkan kain warna-warni dengan dekorasi yang menarik. Komputer yang mulai dipasarkan Oktober mendatang ini sekilas lebih mirip tas tangan pelengkap fashion daripada laptop.

Tulip E-Go ini dilengkapi berbagai fitur mutakhir, termasuk kamera dua wajah. Cocok dengan namanya yang "easy going", Tulip E-Go dapat dipakai sebagai PDA (personal digital assistant), untuk menonton televisi, atau sekadar mengunduh musik dan film dari Internet.

"Persaingan pasar komputer ditentukan oleh spesifikasi dan harga, serta oleh peningkatan permintaan pengguna yang bersedia membayar mahal komputer berdesain personal," kata Huub van den Boogard, pimpinan distribusi internasional Tulip.

Gebrakan Baru Coldplay

Empat pemuda asal Inggris ini barangkali tak pernah membayangkan akan dinobatkan sebagai grup musik rock papan atas di negaranya. Chris Martin (vokal/piano), Jon Buckland (gitar), Will Champion (drum), dan Guy Berryman (bas) sekadar bermain musik sebagai selingan saat menempuh pendidikan di University College of London.

Album debutnya, Parachutes, terjual 5 juta kopi. A Rush of Blood to the Head, album kedua yang dirilis 2002, terjual 10 juta keping di seluruh dunia. Coldplay pun disejajarkan dengan U2.

Kini, album ketiga, X & Y, akan beredar 7 Juni mendatang. Namun, vokalisnya yang baru berusia 28 tahun justru memperkirakan X & Y akan menjadi album terakhir mereka. "Tradisinya, jika semua setuju menyatakan album itu yang terbaik, maka kami harus berhenti," kata suami aktris Gwyneth Paltrow ini.

Dalam album terbarunya, Coldplay menyampaikan pesan untuk tidak lupa daratan. Seperti tecermin dalam lagu pembukanya, Square One, Chris Martin mendesak agar orang tetap rendah hati, apa pun status sosial mereka. Ada 12 lagu dalam album ini, di antaranya What If, White Shadows, Fix You, Talk, X & Y, Speed of Sound, A Message, Low, The Hardest Part, Swallowed in the Sea, dan Twisted Logic.

Penjaga Berat Badan

Namanya Bodybugg. Peranti pengatur kalori produksi BodyMedia ini berfungsi memantau total energi yang dikeluarkan si pemakai. Data dihubungkan ke sebuah situs Internet yang secara otomatis akan menghitung kalori berdasarkan perubahan massa tubuh. Dengan begitu, diharapkan pemakai dapat menjaga berat badan ideal.

"Tak perlu lagi ahli nutrisi yang menghitung kalori masuk atau keluar setelah berolahraga," kata perusahaan yang bermarkas di Pittsburgh itu.

Cukup dipasang di lengan, sensor alat ini akan mencatat temperatur kulit dan tubuh, setiap gerakan dan intensitasnya. Informasi itu dikirimkan ke server BodyMedia untuk dihitung. Hasilnya disampaikan kembali ke komputer pengguna. Tingkat akurasinya mencapai 92 persen.

Selama seminggu pertama, alat ini harus dipakai seharian, kecuali si pengguna sedang tidur, untuk mempelajari bagaimana tubuh Anda membakar kalori. Makin sering dipakai, penghitungan makin efektif dan akurat.

Alat penghitung kalori seharga Rp 3,32 juta ini telah diuji coba Juli lalu di sejumlah klub kebugaran. Dengan Bodybugg, bahkan program penurunan berat badan lebih mudah dilakukan. Kuncinya, bakar kalori lebih banyak daripada yang Anda makan.


Jejak Maya

http://www.cemex.com/ Situs Cemex

Tarik-ulur divestasi PT Semen Gresik mendekati penyelesaian, setelah Cemex bersedia melepas kepemilikan mereka di Semen Gresik sebesar 24,15 persen. Namun, Menteri Koordinator Perekonomian Aburizal Bakrie menyatakan Cemex akan tetap menanamkan uang hasil penjualan sahamnya itu di Indonesia.

Diharapkan, hal ini bisa menuntaskan sengketa bisnis antara pemerintah dan Cemex Asia Holding Ltd., yang kini dalam proses di pengadilan arbitrase internasional. Anda bisa mengunjungi situs www.cemex.com.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus