Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sepakbola

Prediksi Spanyol vs Kroasia di Euro 2024: Jadwal, Komentar Pelatih, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Spanyol vs Kroasia akan tersaji pada pertandingan perdana di Grup B Euro 2024 atau Piala Eropa 2024. Siapa yang unggul?

14 Juni 2024 | 16.11 WIB

Timnas Spanyol. REUTERS/Irakli Gedenidze
Perbesar
Timnas Spanyol. REUTERS/Irakli Gedenidze

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Duel Spanyol vs Kroasia akan tersaji pada pertandingan perdana di Grup B Euro 2024 atau Piala Eropa 2024. Pertandingan ini akan terjadi di Olympiastadion Berlin pada Sabtu, 15 Juni 2024, pada pukul 23.00 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Spanyol masih menjadi salah satu favorit juara di ajang Euro 2024. Namun, La Furia Roja berada di grup yang tidak mudah. Berdasarkan supercomputer Opta, Spanyol adalah unggulan favorit keempat sebagai juara dengan persentase 9,6 persen, di bawah Jerman (12,4 persen), Prancis (19,1 persen), dan Inggris (19,9 persen).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Grup B Euro 2024 juga dihuni juara bertahan, Italia, yang memiliki persentase juara lima persen, Kroasia dua persen, dan Albania 0,2 persen. Spanyol harus lebih dulu melewati Kroasia yang menghadang di laga pertama fase grup.

Menurut catatan lima pertandingan terakhir di berbagai ajang, Spanyol meraih tiga kemenangan, sekali imbang, dan sekali kalah. La Furia Roja meraih dua kemenangan dalam dua laga uji coba terakhir sebelum Euro 2024, yaitu ketika menang 5-0 atas Andorra, dan 5-1 atas Irlandia Utara.

Sementara itu, Kroasia juga bukan lawan yang mudah, segudang pengalaman Luka Modric dapat menjadi ganjalan untuk Spanyol. Tercatat dalam lima pertandingan terakhir, Kroasia menyapu bersih dengan lima kemenangan, termasuk saat menundukkan Portugal 2-1 di laga uji coba terakhir. Ini menjadi modal berharga bagi Kroasia untuk melawan Spanyol di Piala Eropa 2024 kali ini.

Komentar Pelatih

Luis de la Fuente, pelatih Spanyol, mengaku kagum dengan mentalitas para pemain Kroasia. "Mereka adalah contoh kebanggaan nasional, rasa persatuan, kebanggaan terhadap tim nasional. Saya bangga ketika kami merasakan hal yang sama hal di negara kita. Tujuan pertama harus selalu bersaing dan berada dalam posisi menang." 

"Saya yakin kami akan memiliki peluang untuk memperjuangkan gelar. Namun, hanya ada satu pemenang dan ada banyak tim nasional yang bagus siapa yang bisa memenangkan trofi ini," ujar De La Fuente.

Adapun Zlatko Dali, pelatih Kroasia, menilai para pemain telah berada di grup terkuat di Euro 2024, bersama juara bertahan Eropa Italia. "Spanyol mengalahkan kami melalui adu penalti di final Nations League, dan juga menang 5-3 secara spektakuler di Euro terakhir."

"Kami punya pengalaman bermain melawan mereka; kami tahu apa yang harus dilakukan, jadi kami akan mencoba mengalahkan mereka kali ini karena kami ingin awal yang baik di Euro 2024," ujar Dalic.

Kondisi Terkini Kedua Tim

Spanyol: Kondisi Pedri masih belum dapat dipastikan tampil, Luis de la Fuente ingin memastikan kondisi pemainnya itu. Rodri yang masih tampil gemilang bersama Manchester City akan menjadi andalan di lini tengah.

Kroasia: Ivan Perisic siap kembali beraksi setelah mengalami cedera lutut. Pengalaman Luka Modric masih akan menjadi andalan Kroasia.

Perkiraan Susunan Pemain Spanyol vs Kroasia

Spanyol (4-3-3): Unai Simon; Dani Carvajal, Le Normand, Laporte, Alex Grimaldo; Pedri, Rodri, Fabian Ruiz; Lamine Yamal, Alvaro Morata, Nico Williams
Pelatih: Luis de la Fuente

Kroasia (4-3-3): Livakovic; Stanisic, Sutalo, Pongracic, Gvardiol; Modric, Brozovic, Kovacic; Majer, Budimir, Kramaric
Pelatih: Zlatko Dalic

Head to Head

10 Pertandingan
6 Spanyol menang
3 Kroasia menang
1 Imbang

Prediksi Spanyol vs Kroasia

Ini adalah pertandingan yang sulit untuk ditebak. Spanyol mungkin punya peluang untuk menang dengan skor tipis, tetapi Kroasia pantas mendapatkan respek yang besar atas penampilan mereka di Piala Dunia 2022. Tim asuhan Dalic mungkin bisa tampil cukup bagus untuk meraih satu poin di laga pembuka mereka melawan La Roja. Prediksi: Spanyol 1-1 Kroasia.

SKOR.ID | UEFA | SPORTSMOLE

Arkhelaus Wisnu Triyogo

Arkhelaus Wisnu Triyogo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus