Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

Sinopsis Drakor Chicken Nugget yang Dibintangi Ryu Seung Ryong dan Kim You Jung

Drakor terbaru berjudul Chicken Nugget akan rilis di bulan Maret nanti. Drama yang dibintangi Kim You Jung ini bergenre komedi. Ini sinopsisnya.

27 Februari 2024 | 23.03 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Drakor terbaru berjudul Chicken Nugget akan rilis di bulan Maret nanti. Drama yang dibintangi Kim You Jung ini bergenre komedi. Ini sinopsisnya. Foto: Netflix

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah drama Korea atau drakor terbaru dijadwalkan akan tayang pada Maret 2024. Salah satu drama yang menuai antusiasme tinggi dari penggemar adalah Chicken Nugget yang akan tayang di Netflix mulai 15 Maret 2024 mendatang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Melansir dari laman Asian Wiki, drama garapan sutradara Lee Byung Hun ini merupakan hasil adaptasi dari webtoon populer berjudul ‘Dakgangjeong’ karya Park Ji Dok. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Web komik tersebut dipublikasikan pertama kali pada 21 September 2019 dan telah tamat pada 2 Agustus 2020 di situs resmi Korea, Naver.

Mengusung genre misteri, fantasi, dan komedi, drama Chicken Nugget dibintangi sejumlah aktor dan aktris papan atas dari Korea. Di antaranya adalah Ryu Seung Ryong dan Ahn Jae Hong. Tak hanya itu, Kim You Jung juga hadir sebagai penampil spesial dalam drama berjumlah 10 episode ini.

Lantas, bagaimana sinopsis drama Chicken Nugget? Bercerita tentang wanita yang tiba-tiba berubah jadi nugget ayam, simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.

Sinopsis Chicken Nugget

Drama yang satu ini memiliki tema cerita yang cukup unik, di mana seorang wanita yang masuk ke dalam sebuah mesin aneh tiba-tiba menjadi nugget ayam. 

Hal tersebut pun membuat ayahnya terkejut dan berusaha untuk mengembalikan wujud putrinya itu dengan bantuan dari anak magang di perusahaannya.

Cerita dimulai ketika seorang pria paruh baya bernama Choi Sun Man menjalankan sebuah perusahaan mesin kecil. Dia memiliki seorang pekerja magang yang bernama Go Baek Joong. Pekerja magang tersebut menyukai putri semata wayang Choi Sun Man, Choi Min A.

Suatu hari, sebuah mesin dikirim ke kantor perusahaan mereka. Choi Sun Man dan Go Baek Joong berasumsi bahwa alat tersebut untuk menghilangkan rasa lelah yang dikirimkan oleh PhD Choi. Adapun mesin tersebut pada awalnya dijadwalkan akan dikirim esok hari. Namun, datang sehari lebih cepat dari perkiraan.

Di sisi lain, Choi Min A mengunjungi kantor ayahnya untuk mengantarkan ayam goreng manis dan pedas. Choi Min A pun melihat mesin yang baru dikirimkan dan memutuskan mencobanya untuk menghilangkan rasa lelahnya. 

Dia pun masuk ke dalam mesin tersebut. Tetapi, dia kemudian berubah menjadi sepotong ayam goreng yang manis dan pedas. 

Choi Sun Man dan Go Baek Joong pun berjuang dan melakukan berbagai cara untuk mengembalikan Choi Min A ke bentuk manusia.

Tentang Drama Chicken Nugget

Judul: Chicken Nugget

Judul lain: Fried Chicken, Chicken Gangjeong, Dak Gang Jeong, Dakdangjeong, Dalggangjeong, Sweet and Sour Chicken, Sweet and Spicy Chicken

Genre: Misteri, Komedi, Fantasi

Tanggal rilis: 15 Maret 2024

Tempat tayang: Netflix

Jumlah episode: 10 episode

Jadwal tayang: Setiap Jumat

Durasi per episode: 60 menit

Sutradara: Lee Byung Hun

Penulis skenario: Park Ji Dok (Web Komik), Lee Byung Hun

Adaptasi: Webtoon ‘Dakgangjeong’ karya Park Ji Dok 

Bahasa: Korea

Negara asal: Korea Selatan

Rating usia: Remaja di atas usia 15 tahun

Perusahaan produksi: Plus M Entertainment, Studio N

Daftar Pemain Chicken Nugget

Drama Chicken Nugget dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris ternama dari Korea. Adapun daftar pemainnya adalah sebagai berikut:

  1. Ryu Seung Ryong sebagai Choi Seon Man
  2. Ahn Jae Hong sebagai Go Baek Joong
  3. Kim You Jung sebagai Choi Min Ah
  4. Kim Nam Hee
  5. Yang Hyun Min
  6. Lee Ha Neui
  7. Hong Cha
  8. Lee Jae Woong
  9. Jung Ho Yeon

RADEN PUTRI

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus