Jika bosan makan nasi, cari makanan pengganti nasi yang bisa memberikan kita banyak energi dan tentu saja mengenyangkan. Berikut ini makanan yang bisa buat kita kenyang seperti saat makan nasi, antara lain:
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
1. Roti gandum
(dok. Brady Ham)
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sudah bosan makan nasi saat sahur, sekarang waktunya coba makan roti gandum. Roti yang satu ini memang dikenal sangat mengenyangkan dan biasanya dikonsumsi oleh banyak orang yang sedang diet. Roti gandum juga kaya akan serat dan karbohidrat sehingga akan membuat kita tetap bertenaga saat puasa. Kamu bisa makan roti gandum dengan cara membuat sandwich dengan isian sayuran dan juga daging, nikmat dan kenyang.
Artikel lainnya:
Hindari Menu Sahur yang Bikin Kamu Cepat Haus dan Lapar
Resep Pindang Bandeng yang Maknyus buat Santap Sahur
2. Kentang
Kentang juga bisa menjadi pengganti nasi saat sahur. Karbohidrat dari kentang dijamin akan membuat kenyang lebih lama seperti nasi. Jadi tenaga tetap banyak meskipun saat sahur tidak mengkonsumsi nasi. Ada banyak variasi menu menggunakan kentang. Misalnya saja kalian bisa membuat kentang rebus yang dikombinasikan dengan daging teriyaki atau kentang rebus dengan omelet. Duh, pastinya enak dan akan sangat mengenyangkan.
3. Telur
Bahan makanan yang satu ini sepertinya selalu ada di dapur setiap orang di dunia. Telur memang menjadi salah satu makanan favorit banyak orang. Tidak hanyakaya protein, ternyata telur juga menjadi salah satu makanan yang bisa membuat kita kenyang lebih lama.
Jadi jika kalian bosan makan nasi saat sahur, kalian bisa mencoba mengonsumsi telur saat sahur. Selain direbus, kamu bisa berkreasi membuat makanan olahan telur seperti omelet keju daging dan sayuran ataupun olahan telur lainnya.
4. Oatmeal
Oatmeal sepertinya sangat cocok buat kalian yang bosan makan nasi dan juga tidak mau repot saat akan sahur. Membuat oatmeal sangatlah mudah dan tentunya makanan yang satu ini juga akan membuat kita sangat kenyang.
Oatmeal sudah dikenal kaya akan serat dan dapat membuat tetap bertenaga. Oatmel dapat disantap dengan dengan buah-buahan,yogurt atau bahan topping lain sehingga rasanya akan menjadi lebih enak.
5. Pasta
(dok. Delish)
Sudah pernah makan sahur dengan pasta? Pasta dapat mengenyangkan seperti saat makan nas.Bosan dengan nasi bukan berarti harus tidak makan sahur. Lebih baik kalian coba membuat olahan dari pasta yang tentunya banyak variannya dan pastinya rasanya juga sangat lezat. Tambahkan daging, udang dan sayuran agar makanan sahur tetap bergizi tinggi.