Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Jasa Marga Tutup Sementara Off Ramp Grogol Besok Malam, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya

Pekerjaan rekonstruksi perkerasan di area Off Ramp Grogol KM 13+800 Ruas Tol Dalam Kota ini akan dilaksanakan pada Sabtu malam.

3 Mei 2024 | 11.14 WIB

Ilustrasi Perbaikan Jalan. ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah
Perbesar
Ilustrasi Perbaikan Jalan. ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Jasamarga Metropolitan Tollroad sebagai pengelola Jalan Tol Dalam Kota akan tutup off ramp Grogol untuk melakukan perbaikan jalan tol pada Sabtu malam. Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Panji Satriya mengatakan, bersama PT Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM) selaku service provider pemeliharaan jalan tol, mereka akan melakukan pekerjaan rekonstruksi perkerasan di area Off Ramp Grogol (Akses Tol menuju Grogol/Jalan S. Parman atau Daan Mogot)

Panji mengimbau pengguna jalan agar memperhatikan rambu-rambu lalu lintas di Jalan Tol Dalam Kota area off ramp Grogol. Pekerjaan rekonstruksi itu, kata Panji, sebagai wujud dan komitmen meningkatkan kenyamanan dan keamanan pengguna jalan, serta dalam rangka memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Jasa Marga dan PT JMTM memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pekerjaan tersebut," kata Panji melalui siaran tertulis diterima TEMPO, Jumat 3 Mei 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Pekerjaan rekonstruksi perkerasan di area Off Ramp Grogol KM 13+800 Ruas Tol Dalam Kota ini akan dilaksanakan pada Sabtu malam, 4 Mei 2024, pukul 21.00 sampai Ahad pagi, pukul 05.00 WIB.

Selama perbaikan jalan tersebut berlangsung, akan dilakukan penutupan jalan sementara secara situasional sesuai diskresi Kepolisian.

Pengalihan Arus Selama Rekonstruksi Jalan

Akibat penutupan sementara tersebut, pengguna jalan tol dalam kota yang akan menuju Tanjung Duren/Grogol atau Jalan  S. Parman/ Daan Mogot dapat menggunakan Off Ramp Tomang di KM 11+900.

Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk mengantisipasi rute perjalanan agar dapat mengoptimalkan rekayasa lalu lintas yang sedang berlaku dan memastikan kecukupan saldo kartu elektronik sebelum memulai perjalanan untuk menghindari kepadatan ketika bertransaksi di gerbang tol. Diharapkan pengguna jalan untuk selalu mematuhi rambu lalu lintas dan mengikuti arahan petugas di lapangan.

Ayu Cipta

Bergabung dengan Tempo sejak 2001, Ayu Cipta bertugas di wilayah Tangerang dan sekitarnya. Lulusan Sastra Indonesia dari Universitas Diponegoro ini juga menulis dan mementaskan pembacaan puisi. Sejumlah puisinya dibukukan dalam antologi bersama penyair Indonesia "Puisi Menolak Korupsi" dan "Peradaban Baru Corona 99 Puisi Wartawan Penyair Indonesia".

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus