Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Depok sedang melakukan evaluasi terkait banyaknya penutup gorong-gorong di Kota Depok yang sering hilang.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kepala Dinas PUPR Kota Depok, Dadan Rustandi mengatakan, penggunaan penutup besi yang kerap dicuri menjadikan pihaknya akan mengganti bahan penutup gorong-gorong itu dengan bahan lain agar tidak sering dicuri.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Kalau gunakan grill besi ya tentunya itu akan mudah dicuri ya, namun ke depannya kita sudah evaluasi agar gunakan bahan lain seperti beton atau lainnya,” kata Dadan dikonfirmasi Tempo, Kamis 16 Januari 2020.
Dadan mengatakan, pihaknya pun geram dengan aksi pencurian grill besi penutup gorong-gorong jalan yang kerap dicuri. “Catatan kami saja sudah kurang lebih 17 kejadian pencurian grill di jalan Margonda,” kata Dadan.
Hal itu, kata Dadan, membuat anggaran pemeliharaan senilai Rp 750 juta per kecamatan itu akan dihabiskan hanya untuk mengganti grill yang sering dicuri, “Di Margonda ada dua kecamatan yaitu Kecamatan Beji dan Pancoranmas, untuk penggantian grill digunakan anggaran pemeliharaan,” kata Dadan.
Sementara untuk evaluasi bahan grill, Dadan mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan tahapan-tahapan guna melihat kekuatan grill selain besi dan efektifitas grill yang digunakan sebagai saluran pembuangan.
“Kami masih evaluasi, mencari grill yang tidak bisa dicuri dan melihat seberapa kuat bahan itu, karena kan selain untuk pembuangan air, grill ini juga menyatu dengan jalan dan diinjak kendaraan,” kata Dadan.
Sementara itu, pantauan Tempo, penutup besi yang hilang terdapat di Jalan Margonda Raya tepatnya dekat komplek Perumahan Pesona Khayangan. Akibat penutup gorong-gorong hilang, jalan terlihat menganga dan tidak bisa dilalui kendaraan.
Salah seorang warga setempat, Hasan, 51 tahun, mengatakan, hilangnya grill besi itu terjadi Sabtu 11 Januari 2020. “Kayaknya pas dini hari diambilnya, soalnya pas pagi-pagi udah hilang,” kata Hasan yang juga berjaga parkir disana.
Hasan mengatakan, selama ia berjaga parkir di sana, total sudah dua kali kejadian kehilangan grill besi tersebut, “Bahaya lah jadinya, kan ini sering dilalui mobil untuk parkir,” kata Hasan.