Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Seorang Pelajar SMP Asal Jakarta Hilang Terseret Ombak di Pantai Sawarna Lebak

Para nelayan juga dilibatkan dalam tim pencarian pelajar Jakarta yang terseret ombak tinggi di perairan Sawarna, Lebak.

28 Februari 2022 | 10.59 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Sejumlah wisatawan bermain air saat berlibur di pantai Sawarna, di Bayah, Banten, Jawa Barat, (14/6). Tempo/Fardi Bestari

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, LebakTim SAR dikerahkan untuk mencari seorang pelajar SMP asal Jakarta yang hilang terseret ombak di Pantai Ciantir, Sawarna Kabupaten Lebak, Banten. Pelajar hilang itu berinisial AP yang berusia 15 tahun.  

"Kami berharap pada hari kedua ini korban dapat ditemukan," kata Humas Kantor SAR Banten Wahyu di Lebak seperti dikutip Antara, Senin, 28 Februari 2022.

Para nelayan juga dilibatkan dalam tim pencarian orang hilang itu, yang beranggotakan BPBD, Kantor SAR Banten, Lifeguard, Pokdarwis, PMI, hingga TNI dan Polri. Tim SAR melakukan penyisiran di pantai Sawarna menggunakan perahu milik Kantor SAR Banten dan perahu nelayan setempat.

Pencarian korban hilang itu dibagi menjadi dua tim. Penyisiran darat di Pantai Ciantir dilakukan tim pertama. Sedangkan tim kedua melakukan penyisiran di perairan Sawarna menggunakan perahu hingga radius tiga kilometer dari titik korban dilaporkan terseret ombak.

Sebelum terseret arus, AP dan lima pelajar lain berenang di sekitar pantai kawasan Sawarna tersebut pada Minggu, 27 Februari. Wahyu mengatakan mereka sudah diperingatkan oleh relawan penjaga pantai (lifeguard) agar tidak berenang karena cuaca buruk di pesisir pantai itu.

Keenam pelajar asal Jakarta itu tidak menggubris peringatan itu. Mereka tetap berenang hingga terseret ombak. "Tim lifeguard langsung bergerak setelah mendengar teriakan minta tolong. Lima pelajar selamat, satu masih dalam pencarian," ujarnya.
 
Ketua Lifeguard Kabupaten Lebak Erwin mengatakan upaya pencarian orang hilang ini akan dilakukan hingga ke Pantai Pulomanuk. "Kami menduga korban sudah menjauh dari TKP karena ombak tinggi, " katanya.

Erwin mengatakan selain AP yang hilang terseret ombak, lima temannya selamat"Mereka semua wisatawan, warga Jakarta," tambahnya.

Baca juga: Wisatawan Asal Bekasi Hilang Terseret Ombak Pantai Sawarna Lebak

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus