Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ekonomi

5 Bisnis Anak Muda dengan Modal Kecil yang Bisa Dicoba

Banyak ide bisnis anak muda yang cocok dikantong. Dengan modal yang minim, mari telusuri ide-ide bisnis terkini yang dapat dijadikan inspirasi.

14 Desember 2023 | 19.36 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Bisnis anak muda dengan modal kecil kini menjadi sangat populer, dengan banyak di antara mereka sukses meraih keuntungan yang besar. Meskipun modal usaha yang dimiliki terbatas, tetapi peluang usaha yang dapat dijalani tetap melimpah.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bagi mereka yang ingin memulai usaha sampingan namun memiliki keterbatasan modal, janganlah berkecil hati. Dengan menerapkan strategi bisnis yang tepat, terbuka berbagai peluang usaha bahkan dengan modal kecil.

Ide Bisnis Anak Muda tanpa Modal Besar

Bukan rahasia lagi bahwa minat anak muda terhadap dunia bisnis semakin berkembang, terutama di tengah tuntutan ekonomi yang terus meningkat. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Banyak dari anak muda bahkan lebih memilih untuk merintis bisnis sendiri daripada bekerja untuk perusahaan. Jika Anda termasuk di antara mereka, berikut adalah ide bisnis menjanjikan untuk anak muda di era milenial yang membutuhkan modal kecil:

1. Bisnis Dropship

Bisnis dropship bukan lagi sekadar opsi bisnis dengan modal kecil, bahkan dapat dikatakan sebagai bisnis tanpa modal. Tanpa mengeluarkan modal yang signifikan, siapa pun dapat menjalankan bisnis ini. 

Proses pengiriman produk dan pembaruan stok juga bukan lagi menjadi beban, membuatnya cocok untuk Anda yang ingin memulai bisnis dengan modal kecil, bahkan kurang dari Rp1.000.000.

Meskipun terlihat mudah, bisnis dropship tetap memerlukan pemahaman yang baik tentang spesifikasi produk dan pemilihan supplier yang dapat dipercaya. Kualitas produk yang dijual dan reputasi bisnis sangat tergantung pada keputusan ini.

2. Bisnis Kaos Pre Order

Industri fashion selalu tumbuh dan berkembang tanpa henti, tetapi membuka bisnis distro membutuhkan modal yang cukup besar. 

Jika Anda ingin memulai bisnis kecil-kecilan, bisnis kaos pre order bisa menjadi pilihan tepat. Dengan modal usaha kecil, Anda dapat mulai mengembangkan bisnis ini, di mana kaos atau pakaian lain hanya diproduksi jika ada pemesan yang berminat.

Untuk mengurangi biaya produksi, Anda dapat menetapkan batas minimal pemesanan sebelum memulai produksi massal.

3. Bisnis Makanan Ringan

Mulai dari pelajar hingga pekerja, banyak yang menyukai camilan saat beraktivitas.  Maka dari itu, bisnis makanan ringan menjadi ide bisnis cocok untuk anak muda dengan modal kecill.

Tidak perlu fokus pada camilan mahal, keripik singkong beraneka rasa bisa menjadi pilihan bisnis dengan modal usaha kurang dari Rp1.000.000.

Modal yang dibutuhkan untuk bisnis ini hanya beberapa ratus ribu rupiah. Baik Anda karyawan swasta atau pelajar, mulailah menjajakan dagangan kepada rekan-rekan atau teman dekat, pastikan rasa dan kualitas produk menjadi jaminan utama.

4. Freelance Writer 

Salah satu bentuk bisnis anak muda yang sedang digandrungi adalah menjadi penulis lepas atau blogger. Bisnis ini masuk dalam kategori freelance, memberikan keleluasaan waktu tanpa terikat seperti pekerja kantoran. Anda dapat menjalankan pekerjaan ini kapan saja dan di mana saja.

Dalam dunia freelance writing, pendapatan dapat bervariasi, mulai dari Rp.10.000 hingga 300.000, tergantung pada jenis tulisan yang dihasilkan. Ada beberapa metode untuk meningkatkan pendapatan, seperti memasang iklan, atau menjalin kerja sama dengan merek tertentu.

5. Bisnis Minuman Kekinian 

Selain bisnis makanan ringan, Anda juga dapat mempertimbangkan bisnis minuman kekinian. Dengan menawarkan minuman yang sedang populer atau menciptakan tren minuman kreatif sendiri, Anda bisa memasuki pasar ini dengan modal kecil. 

Contohnya, Anda bisa menciptakan tren baru dengan menjual kopi racikan sendiri. Di tengah maraknya berbagai minuman kopi, Anda dapat memasarkan kopi dengan campuran bahan seperti coklat, susu, bahkan rasa buah-buahan. 

Anda dapat memanfaatkan media sosial untuk memperkenalkan bisnis, mengadakan promosi, atau bahkan mengajak kolaborasi dengan influencer untuk meningkatkan visibilitas bisnis Anda. Memulai bisnis minuman kekinian dapat dilakukan dengan modal usaha yang terjangkau.

KAYLA NAJMI IHSANI

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus